Mohon tunggu...
Ronald Rofiandri
Ronald Rofiandri Mohon Tunggu... -

Agency & Researcher

Selanjutnya

Tutup

Politik

FPKB, FPG, dan FPD Menerbitkan Laporan Kinerja Fraksi, Selanjutnya Fraksi Mana yang Menyusul? (Bagian II)

20 Desember 2010   21:45 Diperbarui: 26 Juni 2015   10:33 207
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Sekretariat FPD akhirnya memberikan saya copy-an (model kliping koran) berjudul "Perjalanan Setahun Fraksi Partai Demokrat" dimuat di Rakyat Merdeka, edisi Senin, 13 Desember 2010. Isinya, semacam paparan sikap FPD terhadap fungsi legislasi, fungsi penganggaran, fungsi pengawasan, kiprah fraksi dalam mendukung Pemerintah, penguatan kelembagaan fraksi dan kompetensi anggota, serta aksi sosial.

Kurang lebih sama seperti yang dilakukan FPDIP. Mereka publikasikan di harian umum Kompas, Juli 2008. Bedanya, FPDIP membuat klusterisasi isu (terhadap persoalan atau peristiwa yang menyedot perhatian publik selama 2008), kemudian dilengkapi dengan pandangan fraksi, dan dua orang anggota FPDIP yang in charge untuk isu tersebut. Ada nomor handphone juga terpampang.

Lanjut ke lantai 12, FPG.

Staf Sekretariat Fraksi Partai Golkar berseragam? Saya lihat yang pria, kostumnya seperti pakaian dinas harian pengawal presiden, model safari lengan panjang, dan berwarna hitam. Tidak tahu yang wanita.

Saya ajukan permohonan laporan kinerja Fraksi Partai Golkar. Mulanya terkesan ragu untuk merespon permintaan saya. Saya konfirmasi ulang, apakah FPG membuat laporan kinerja fraksi untuk 2010? Nggak mungkin juga saya meminta dokumen yang ternyata dokumen yang dimaksud memang tidak dibuat.

Seorang staf menerangkan tentang laporan kinerja fraksi versi FPG. Laporan dimaksud sebenarnya tidak tersedia. Yang ada laporan per komisi dan hasil reses. Itu pun hanya untuk internal. Kalaupun nanti dibuat laporan kinerja fraksi untuk 2010, buat internal juga. Laporan yang tersedia seperti yang dibacakan oleh AB, ketua umum Partai Golkar.


Hhmm..jangan-jangan copy-an kliping berita lagi seperti fraksi sebelumnya, pikir saya. Ah saya minta saja. Ternyata, bahan dimaksud (laporan si ketua umum PG) tidak tersedia di Sekretariat FPG. Saya tidak berselera untuk menanyakan lebih lanjut, yang tidak tersedia versi hardcopy­? Sekretariat tidak punya back up softcopy?

Terakhir, lantai 18 FPKB.

Tiba di ruang Sekretariat FPKB, ada yang sibuk bertelepon membelakangi pintu masuk, ada yang sedang tidur,  dan ada dua orang yang sedang asyik membuat mie rebus (di ruang kerja, mungkin menggunakan kompor gas atau kompor listrik). Ketahuan dari aroma semerbak begitu saya masuk ke dalam.

Dari 9 (sembilan) fraksi di DPR, seingat saya yang pertama kali declare ke publik tentang publikasi laporan kinerja fraksi sepanjang 2010 adalah Fraksi PKB dan itu dalam bentuk buku.

Ternyata stok bukunya habis. Belum disuplai lagi. Mereka tidak bisa menjanjikan kapan tersedia kembali. Baiklah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun