Mohon tunggu...
Risma oktavia
Risma oktavia Mohon Tunggu... Akuntan - Seorang akuntan yang menyukai dalam hal penulisan artikel, puisi dan juga novel.

Hobi membaca dan menonton sejarah dan fakta menarik mengenai hal hal unik di dunia

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Manajemen Perusahaan PT Kalbe Farma Tbk

4 Desember 2022   22:45 Diperbarui: 4 Desember 2022   23:07 1501
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

PT KALBE FARMA merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang farmasi dan didirikan pada tahun 1966, PT Kalbe Farma Tbk. (Perseroan atau Kalbe) telah jauh berkembang dari awal mulanya sebagai usaha farmasi yang dikelola di garasi rumah pendirinya di wilayah Jakarta Utara. Selama lebih dari 40 tahun sejarah Perseroan, pengembangan usaha telah gencar dilakukan melalui akuisisi strategis terhadap perusahaan-perusahaan farmasi lainnya, membangun merek-merek produk yang unggul dan menjangkau pasar internasional dalam rangka transformasi Kalbe menjadi perusahaan produk kesehatan serta nutrisi yang terintegrasi dengan daya inovasi, strategi pemasaran, pengembangan merek, distribusi, kekuatan keuangan, keahlian riset dan pengembangan serta produksi yang sulit ditandingi dalam mewujudkan misinya untuk meningkatkan kesehatan untuk kehidupan yang lebih baik.

SEJARAH SINGKAT PT Kalbe Farma TBK

 PT Kalbe Farma Tbk. didirikan pada tahun 1966 dan menjadi perusahaan publik sejak tahun 1991 di Bursa Efek Indonesia (BEI), dengan nilai kapitalisasi pasar pada saat ini di atas US$ 1,4 milliar dan penjualan yang melebihi Rp. 9 triliun. Kalbe adalah perusahaan publik farmasi terbesar di Asia Tenggara dengan pasar yang tersebar di 9 negara yang memiliki total populasi mencapai 570 juta jiwa.

Grup Kalbe memiliki fokus bisnis di 4 kategori produk dan jasa kesehatan yang masing-masing memberikan kontribusi yang relative seimbang terhadap total pendapatan Grup di tahun 2009,yaitu kategori obat resep (25%), produk kesehatan (19%), produk nutrisi (21%) serta bisnis distribusi & kemasan (35%). Didukung lebih dari 10.000 karyawan termasuk 4.000 tenaga pemasaran dan penjualan, Kalbe mampu mencakup 70% dokter umum, 90% dokter spesialis, 100% rumah sakit dan 100% apotek untuk pasar obat-obat resep serta 80% pasar produk kesehatan atau sejumlah 150.000 outlet di seluruh wilayah Indonesia.

PT Kalbe Farma Tbk. termasuk dalam salah satu perusahaan yang memiliki kemampuan beradaptasi dengan lingkungan yang terus berubah dari waktu ke waktu dan mampu bertahan serta berkembang selama puluhan tahun.

Dimasa yang akan datang tekad perusahaan tidak hanya dikenal oleh pasar regional tetapi global aktif yang dapat memenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat umum. Hal ini sesuai dengan visi perusahaan Menjadi Perusahaan yang dominan dalam bidang kesehatan di Indonesia dan memiliki eksistensi di pasar global dengan merek dagang yang kuat, didasarkan oleh manajemen, ilmu dan teknologi yang unggul serta misi perusahaan Meningkatkan kesehatan untuk kehidupan yang lebih baik.

Pelaksanaan konsolidasi Grup pada tahun 2005 telah memperkuat kemampuan produksi, pemasaran dan keuangan Perseroan sehingga meningkatkan kapabilitas dalam rangka memperluas usaha Kalbe baik di tingkat lokal maupun internasional. Posisi kas yang sangat baik saat ini juga memberikan fleksibilitas yang luas dalam pengembangan usaha Kalbe di masa mendatang.

Visi dan Misi PT Kalbe Farma TBK
 Visi:
 Menjadi Perusahaan yang dominan dalam bidang kesehatan di Indonesia dan memiliki eksistensi di pasar global dengan merek dagang yang kuat, didasarkan oleh manajemen, ilmu dan teknologi yang unggul.

Misi:
-Meningkatkan Kesehatan untuk Kehidupan yang Lebih Baik
-Sebagai perusahaan farmasi terbesar ketiga di Asia Tenggara, Kalbe Farma
memiliki nilai-nilai perusahaan yang diterapkan yaitu:  
1. Memberikan Pelayanan Terbaik kepada Pelanggan
2. Gigih untuk Mencapai yang Terbaik
3. Kerjasama yang Kokoh
4. Inovasi
5. Lincah
6. Integritas

Proses Manajemen SDM PT Kalbe Farma, Tbk

Kalbe Farma memiliki lima nilai budaya yang disebut sebagai Panca Sradha Kalbe. Nilai nilai tersebut adalah:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun