Mohon tunggu...
Qatrunnada Refa Cahyani
Qatrunnada Refa Cahyani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Math 19 Diponegoro University

i'm interested in data, technology, and creativity.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kampus Merdeka x Orbit Future Academy: Proyek Akhir sebagai Praktik Kompetensi Industri

24 Juni 2022   10:10 Diperbarui: 24 Juni 2022   10:26 1342
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Bersama Students dan Coach, dokpri

Seiring dengan perkembangan zaman, manusia akan menghadapi perubahan sosial, budaya, dunia kerja, dan kemajuan teknologi yang pesat. Mahasiswa memiliki peran penting sebagai garda terdepan dalam menyikapi perkembangan zaman. Kompetensi mahasiswa harus disiapkan sesuai dengan kebutuhan zaman. Perguruan tinggi sebagai tempat proses pembelajaran yang inovatif dituntut untuk menghasilkan mahasiswa yang dapat meraih capaian pembelajaran yang mencakup aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan secara optimal dan selalu relevan. Untuk menjawab tuntutan tersebut, pemerintah khususnya Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) membuat kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) [1].

Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) merupakan pembelajaran di luar perguruan tinggi yang fleksibel namun tetap diakui sebagai bagian dari perkuliahan sehingga tercipta kultur belajar yang inovatif dan sesuai kebutuhan mahasiswa. Salah satu program dari MBKM adalah Studi Independen Bersertifikat di mana bentuk kegiatannya adalah pembelajaran berbasis kompetensi spesifik dan membuat studi atau proyek independen di industri atau perusahaan [2].

Qatrunnada Refa Cahyani merupakan mahasiswi Matematika Universitas Diponegoro yang menjadi salah satu peserta Studi Independen Bersertifikat Batch 2 pada mitra Orbit Future Academy (PT. Orbit Ventura Indonesia) yang berlokasi di Karet Semanggi, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan dengan program Foundations of AI and Life Skills for Gen-Z. Orbit Future Academy (OFA) merupakan warisan keluarga B.J. Habibie bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup melalui inovasi, pendidikan, dan pelatihan keterampilan dalam mendukung perkembangan teknologi di Indonesia. Foundations of AI and Life Skills for Gen-Z adalah program pelatihan artificial intelligence (kecerdasan buatan) secara online yang memperkenalkan teknologi dan domain AI seperti Data Science, Natural Languange Processing, serta Computer Vision agar bisa mengangkatnya menjadi suatu produk yang menciptakan dampak sosial. Selain memperkenalkan AI, program ini juga mengajarkan soft skills dalam bekerja [3].

Pembelajaran AI Kelas Leibniz, dokpri
Pembelajaran AI Kelas Leibniz, dokpri

Pembelajaran Soft Skills, dokpri
Pembelajaran Soft Skills, dokpri

Selama satu semester mengikuti program ini yang dimulai dari 21 Februari 2022, peserta belajar dan berdiskusi tentang logika dan konsep teknologi AI, siklus proyek AI, pemrograman python, metode penelitian AI, etika profesi dan kewirausahaan. Selain belajar, tentunya peserta juga mengerjakan tugas individu maupun berkelompok dan post-test pada setiap pelajaran untuk sertifikasi. Setelah menyelesaikan pembelajaran, peserta secara berkelompok membuat proyek akhir yang mengimplementasikan salah satu domain AI dalam kehidupan nyata.

Qatrunnada bersama Jathu Rianti (Matematika Universitas Diponegoro), Mochammad Januar Finandi dan Arya Dwi Pratama Putra (Sistem Informasi Universitas Nasional), serta Devi Lestari Arianti (Teknik Telekomunikasi Politeknik Elektronika Negeri Surabaya) berkolaborasi membuat proyek akhir research based dengan judul "Prediksi Risiko Diabetes menggunakan Algoritma Regresi Logistik" atas bimbingan coach Abdiel Willyar Goni, S. Si. yang harapannya melalui model pada paper ini dapat digunakan sebagai pengobatan yang tepat dan cara untuk menghindari diabetes, dilihat dari faktor-faktor penyebab terjadinya penyakit. Kemudian kelompok mempresentasikan proyek yang telah dibuat untuk diuji oleh coach.

Presentasi Kelompok Proyek Akhir, dokpri
Presentasi Kelompok Proyek Akhir, dokpri

Oleh karena itu, proyek Studi Independen pada Merdeka Belajar Kampus Kerdeka ini sebagai salah satu wujud dalam menjawab tantangan perguruan tinggi untuk menghasilkan lulusan yang sesuai perkembangan zaman, kemajuan IPTEK, tuntutan dunia usaha dan industri, maupun dinamika masyarakat.

Studi Independen Orbit Future Academy program Foundations of AI and Life Skills for Gen-Z

Dosen Pembimbing: Solikhin, S. Si., M. Sc.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun