Mohon tunggu...
Dokter Andri Psikiater
Dokter Andri Psikiater Mohon Tunggu... Dokter - Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa

Psikiater dengan kekhususan di bidang Psikosomatik Medis. Lulus Dokter&Psikiater dari FKUI. Mendapatkan pelatihan di bidang Psikosomatik dan Biopsikososial dari American Psychosomatic Society dan Academy of Psychosomatic Medicine sejak tahun 2010. Anggota dari American Psychosomatic Society dan satu-satunya psikiater Indonesia yang mendapatkan pengakuan Fellow of Academy of Psychosomatic Medicine dari Academy of Psychosomatic Medicine di USA. Dosen di FK UKRIDA dan praktek di Klinik Psikosomatik RS Omni, Alam Sutera, Tangerang (Telp.021-29779999) . Twitter : @mbahndi

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Mampukah Seseorang Cepat Pulih dari Serangan Depresi?

18 Maret 2018   06:55 Diperbarui: 18 Maret 2018   15:31 3042
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gejala Depresi pada Pasien Asia 

Beberapa gejala yang dicatat sebagai gejala yang sering dialami pasien depresi dan mengganggu fungsi pekerjaannya adalah gangguan konsentrasi, kelelahan dan insmonia. Selain itu juga penelitian mencatat bahwa gejala depresi dikaitkan juga dengan keluhan fisik yang berkepanjangan dan sepertinya "tidak bisa sembuh". Berkaitan dengan penelitian epidemiologi, pasien depresi di budaya Asia dikaitkan dengan keluhan fisik yang lebih dominan daripada keluhan psikologis. Hal ini mungkin dikaitkan dengan penerimaan masyarakat dan keluarga untuk gejala fisik lebih baik atau bisa diterima daripada mengeluhkan keluhan psikologis. 

28827930-1877255972344905-1942280162262765569-o-5aadaa6c5e1373722146fcb4.jpg
28827930-1877255972344905-1942280162262765569-o-5aadaa6c5e1373722146fcb4.jpg
Hal ini menjadi salah satu faktor yang perlu diperhatikan oleh para dokter yang menangani pasien dengan keluhan fisik yang sering kali tidak sesuai fisiologis tubuh atau bahkan tidak ada dasarnya, perlu memikirkan kemungkinan ke arah depresi. 

Upaya penyembuhan pasien depresi untuk mencapai hasil yang optimal terus diupayakan. Salah satu hal yang penting untuk dilakukan adalah kesadaran kita semua akan masalah depresi dan bagaimana mengenalinya dengan baik.

Salah satu hal yang bisa dilakukan adalah menjadi pendengar yang baik tanpa bersifat menghakimi jika ada teman dekat atau keluarga kita mengeluhkan keluhan depresinya. Nasehat yang terlalu dini atau mengatakan depresi hanya permainan pikiran yang berlebihan malah akan membuat orang yang mengalami depresi enggan untuk melanjutkan cerita tentang keluhan mereka dan akhirnya menjadi tidak mampu didiagnosis baik dan diterapi dengan benar.

Semoga kita semua bisa lebih memahami depresi dan meningkatkan dukungan terhadap keluarga atau teman kita yang mengalami depresi, setidaknya dengan mendengarkan mereka. Semoga artikel laporan ini bermanfaat. Salam Sehat Jiwa. 


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun