Mohon tunggu...
Prasetyo GalihWicaksono
Prasetyo GalihWicaksono Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Kewirausahaan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Brawijaya.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN Universitas Brawijaya Ajak Masyarakat Desa Dayu untuk Menjaga Kelestarian Lingkungan

18 Agustus 2023   17:19 Diperbarui: 18 Agustus 2023   17:23 81
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dusun Dayu, 16 Agustus 2023 - Kelompok 368 MMD-1000D UB berkolaborasi dengan masyarakat Desa dayu, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dengan inisiatif penyediaan bak sampah yang lebih efektif. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk mendorong keaktifan warga dalam menjaga lingkungan sekitar.

Desa Dayu memiliki potensi alam yang indah, oleh karena itu upaya menjaga keindahan alam menjadi semakin penting untuk menghindari lingkungan yang tercemar. Penyediaan bak sampah yang efektif dapat membantu menjaga kebersihan dan keindahan desa. Sebagian besar desa di Indonesia, termasuk Desa Dayu, sering menghadapi tantangan dalam pengelolaan sampah yang efektif.

 Sistem pengumpulan, pemilahan, dan pengolahan sampah sering kali belum optimal sehingga dapat menyebabkan tumpukan sampah di berbagai tempat yang tidak seharusnya. Penyediaan bak sampah bukan hanya soal infrastruktur fisik, namun juga dapat membuat perubahan pada perilaku masyarakat. Dengan adanya fasilitas yang memadai, masyarakat cenderung lebih termotivasi untuk membuang sampah pada tempatnya. Hal ini membantu mengurangi tumpukan sampah liar yang dapat mencemarkan lingkungan. 

Dengan semangat gotong royong, Kelompok 368 MMD-1000D UB bergabung dengan warga Desa Dayu dalam kegiatan penyediaan bak sampah. Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan solusi yang lebih baik dalam mengelola sampah dan mencegah pencemaran lingkungan. Proses penyediaan bak sampah ini meliputi berbagai tahap, mulai dari identifikasi lokasi strategis hingga desain yang sesuai dengan kebutuhan. 

Kelompok 368 bersama-sama dengan masyarakat berdiskusi dan berkolaborasi untuk memastikan bak sampah ditempatkan di tempat-tempat yang mudah dan sering diakses oleh warga sekaligus tidak mengganggu pemandangan desa yang indah. Penyediaan bak sampah dilakukan di sekolah-sekolah dan tempat pemakaman umum.

dok.MMD UB - 368
dok.MMD UB - 368

Keterlibatan Kelompok 368 MMD-1000D UB membawa energi dan pengetahuan baru dalam pengelolaan lingkungan. Kolaborasi ini memberikan kesempatan untuk menggabungkan pengetahuan dan pemikiran inovatif sehingga menghasilkan solusi yang lebih efektif dalam mengatasi permasalahan sampah. Kegiatan ini dapat menjadi contoh model pemberdayaan masyarakat dalam menjaga lingkungan.

 Masyarakat diajak berperan aktif dalam proses pengambilan keputusan dan pelaksanaan kegiatan, sehingga memiliki rasa tanggung jawab dalam menjaga lingkungannya sendiri. Dengan dilaksanakannya kegiatan penyediaan bak sampah, diharapkan akan memberikan dampak positif dalam jangka panjang demi menjaga keindahan lingkungan dan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungan di Desa Dayu.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun