Mohon tunggu...
Olvy Nurendra
Olvy Nurendra Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Diponegoro

Mahasiswa Universitas Diponegoro

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Mahasiswa KKN Undip Mengajak Masyarakat Desa Sembung Taat Protokol Kesehatan Menggunakan Masker

3 Agustus 2021   11:20 Diperbarui: 3 Agustus 2021   11:22 182
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
kolase -- ilustrasi pribadi


Mahasiswa KKN UNDIP Mengajak Masyarakat Desa Sembung Untuk Taat Protokol Kesehatan dengan Menggunakan Masker!!!

Sembung, Kabupaten Jombang (27/07/2021) – Di masa saat ini, dunia sedang dilanda wabah Covid-19 yang mana Indonesia pun juga terdampak. Dikarenakan adanya wabah atau Pandemi ini, seluruh masyarakat Indonesia dihimbau untuk melakukan Social Distancing dan menggunakan masker. Bahkan Pemerintah juga sudah menganjurkan untuk memakai dobel masker.

          Meskipun demikian, masyarakat Desa Sembung masih ada yang belum menerapkan Protokol Kesehatan dengan sempurna. Masih banyak dari mereka yang bahkan tidak memakai masker ketika  berkegiatan diluar, dan masih juga ada beberapa yang berkerumun. Oleh sebab itu, dengan adanya KKN pulang Kampung yang diselenggarakan oleh Mahasiswa Universitas Diponegoro ini, setidaknya membantu untuk membuka lebih luas lagi pandangan masyarakat Desa Sembung tentang pentingnya kesadaran untuk menaati Protokol Kesehatan di masa Pandemi saat ini.

          Kegiatan yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN Undip ini cukup beragam. Dari mulai pembagian masker gratis, pembagian brosur dan pamflet yang berisikan tentang bagaimana tata cara untuk lebih taat terhadap Protokol Kesehatan, hingga informasi mengenai manfaat dari Tanaman dan Obat Keluarga sebagai peningkat imunitas di masa Pandemi.

          Mengingat pula, lingkungan Desa Sembung yang masih memiliki begitu banyak lahan kosong, selain dimanfaatkan untuk penanaman padi, jagung, dan tebu, lahan tersebut juga dapat dimanfaatkan untuk menanam Tanaman TOGA. Selain lahan yang luas tersebut, setiap rumah di Desa Sembung juga masih memiliki space untuk menanam tanaman tersebut. Jadi selain edukasi mengenai pentingnya untuk menaati Protokol Kesehatan, Mahasiswa KKNUndip juga memberikan edukasi mengenai pemanfaatn lahan untuk menanam Tanaman TOGA.

          Selain memberikan edukasi berupa hal-hal tersebut, Mahasiswa KKN Undip juga turut membantu masyarakat-nya dalam kegiatan menjemur padi. Kegiatan yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN Undip ini tetap mematuhi Protokol Kesehatan, dan juga tetap menjaga jarak. Pelaksanaan Program kerjanya pun tetap dibatasi, guna menghindari penyebaran cluster baru Covid-19. Ditambah juga, Mahasiswa KKN Undip sangat aware dengan Pandemi saat ini. Jadi selain pembagian masker dan brosur berisikan edukasi mengenai Protokol Kesehatan ini diberikan kepada masyarakat Desa Sembung, juga diberikan kepada masyarakat yang ditemui sepanjang jalan. Dikarenakan kesadaran masyarakat Desa Sembung dan sekitarnya masih kurang sempurna, dengan itu Mahasiswa KKN Undip tergugah semangat dan hatinya untuk peduli dan mengedukasi masyarakat agar terus menaati Protokol Kesehatan. Hal ini juga bertujuan agar cepat pulihnya lingkungan sekitar dan terbebas dari Pandemi ini.

          Dengan itu, adanya kegiatan KKN Mahasiswa Undip ini juga diharapkan dapat membantu masyarakat Desa Sembung dan sekitarnya untuk terus menaati Protokol Kesehatan, dan tetap terus menggunakan masker. Karena menaati Protokol Kesehatan saat ini lebih diutamakan demi Kesehatan dan Keselamatan Bersama. Menurut Mahasiswa KKN Undip, lebih baik menjaga daripada harus mengobati, maka dari itu lebih baik menghindari kerumunan dan tetaplah dirumah saja serta terus gunakan masker, agar tetap sehat dan selamat. Mengingat pula, bahwa persebaran virus ini dari hari ke hari makin meluas. Dan begitu pula tipe atau model virusnya yang semakin berkembang, hal itu membuat kita harus tetap semangat dan tetap peduli terhadap kesehatan, keselamatan diri kita dan keluarga.

          Oleh sebab itu, dengan adanya edukasi yang dilakukan Mahasiswa KKN Undip ini diharapkan, agar tetap teredukasi masyarakatnya, dan masyarakat Desa Sembung bisa menekan laju perkembangan dari virus ini serta kembali ke kehidupan normal tanpa adanya Pandemi seperti saat ini lagi. Setidaknya apa yang dilakukan Masyarakat Desa Sembung yang menaati Protokol Kesehatan ini dapat membantu Pemerintah dan Indonesia untuk terlepas dari jeratan virus ini.

Oleh : Olvy Nurendra (Fakultas Hukum Universitas Diponegoro)

Dosen Pembimbing : dr. Farmaditya Eka Putra, M.Si., Ph.D 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun