Mohon tunggu...
KKN Desa Sumberkedawung
KKN Desa Sumberkedawung Mohon Tunggu... Mahasiswa - No Profile

Mahasiswa Universitas Negeri Malang

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa KKN UM Adakan Pembuatan dan Pembagian Buku Resep Makanan Berbahan Dasar Bawang Merah Kepada Masyarakat Desa Sumberkedawung

24 Juni 2021   20:07 Diperbarui: 26 Juni 2021   22:09 114
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa KKN UM Luncurkan Buku Resep Masakan Berbahan Dasar Bawang Merah (Dokpri)

Probolinggo - Mahasiswa KKN Pulang Kampung Universitas Negeri Malang (UM), Desa Sumberkedawung, Kec. Leces, mambagikan ilmunya kepada masyarakat melalui program kerja, sebagai referensi sebuah masakan yang menjadi potensi dari desa tersebut dengan meluncurkan Buku Resep Masakan Berbahan Dasar Bawang Merah.

Desa Sumberkedawung merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo. Mayoritas masyarakat di Desa Sumberkedawung berprofesi sebagai petani bawang merah, yang menjadikan salah satu ciri khas yang ada di desa tersebut. Berdasarkan potensi yang dihasilkan oleh masyarakat desa, mahasiswa KKN Pulang Kampung UM berinisiatif membuat buku resep khusus yang berisikan beberapa resep berbahan dasar bawang merah.
Tujuan dari pembuatan buku resep tersebut adalah untuk menambah wawasan dan memudahkan masyarakat terutama ibu-ibu dalam memvariasikan bahan utama bawang merah dengan bahan lain untuk menghasilkan masakan yang lezat dan nikmat sesuai dengan apa yang menjadi ciri khas dari desa tersebut yaitu bawang merah.

Pada Jumat (18/06), buku resep berjudul "Buku Resep Masakan Berbahan Dasar Bawang Merah" ini mulai dibuat tentunya terinspirasi dari potensi dan mayoritas masyarakat berprofesi sebagai petani bawang merah. Kegiatan yang dilakukan Mahasiswa KKN UM yaitu dimulai dengan merancang konten yang mencakup menentukan tema dan membuat kerangka kasar dari buku resep. Selanjutnya, menciptakan konten yaitu dengan mengumpulkan resep berbahan dasar bawang merah, menyusun dan menuliskan resep. Kemudian dilanjutkan proses penerbitan/pencetakan buku resep (Menyunting resep yg telah ditulis, mencetak buku resep).

Pada Senin (21/06), kegiatan pembagian buku resep berbahan dasar bawang merah ke masayarakat Desa Sumberkedawung berlangsung di rumah ibu Tutik selaku ibu RW 04, di desa tersebut. Dalam kegiatan pembagian buku resep ini, sangat disambut antusiasme masyarakat khususnya ibu-ibu. Pasalnya menurut mereka dengan adanya buku resep ini mereka dapat mengolah berbagai bentuk masakan yang berbahan dasar bawang merah yang merupakan ikon dari desa tersebut. Tidak hanya itu pula, perwakilan mahasiswa juga menjelaskan sedikit mengenai alasan dari pembuatan buku, potensi yang ada di desa, serta penjelasan sekilas mengenai bagaimana cara pengolahan makanan berbahan dasar bawang merah hingga dapat di jual di pasar ataupun melalui onlineshop.
"Saat melihat buku resep ini, kami sempat berpikir kalau nganggur, enak ya sepertinya nanti berjualan kue kering dari buku resep ini," canda salah satu warga.
Mahasiswa KKN Pulkam UM mengharapkan dengan adanya buku resep yang telah dibagikan tersebut, akan mempunyai multi player efek terhadap pertumbuhan ekonomi warga sekitar serta akan menumbuhkan potensi peluang usaha bagi masyarakat sekitar, seperti berjualan di pasar, di tawarkan ke tengga, ataupun dijual melalui onlineshop. Sehingga pada saat hasil panen bawang merah anjlok dipasaran, masyarakat dapat mengolah berbagai masakan berbahan dasar bawang merah untuk menghasilkan keuntungan yang sebesar-besarnya, dan perekonomian masyarakat di desa tersebut terus stabil dan sejahtera.
Seperti diketahui, dalam proses pembagian buku resep, ibu-ibu tentunya telah mengikuti protokol yang telah ditentukan oleh pemerintah yaitu dengan menerapkan 5M untuk meminimalisir terjadinya penularan virus Covid-19 yang sedang merebak saat ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun