Mohon tunggu...
Imanuel Ginting
Imanuel Ginting Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Hidup adalah perjalanan untuk menemukan keabadaian. www.puisinoeelg.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Puisi

De Vertigo

15 Agustus 2012   16:28 Diperbarui: 25 Juni 2015   01:43 47
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

I
seok kaki mengekor ingin yang tunggang langgang
meretas langit berkabut mimpi
kecepatan setan memukau angin
kilat mengerjap
kerling mentari sedetik pagi
berputar
melingkar
cembung
cekung
terbalik
tumpah...
gelap
senyap
pengab
oksigen tak terbeli
sedak....
uff...
dunia berakhir
titik.

II
irama beritme
menyapa labirin
langit-langit putih
membuka mimpi
nyata...
berasa...
beraroma...
oh...
rumahsakit
senyum manis dimana-mana...

"Ternyata aku masih hidup..."

Medan 19/03/2012

Puisi ini kutulis pasca aku mengalami gangguan keseimbangan yang mengakibatkan aku tidak sadarkan diri akibat pusing tujuh keliling yang tiba-tiba menyerangku saat di perjalanan menuju tempat kerja.  Ini kualami beberapa bulan yang lalu, diagnosa dokter menyimpulkan aku terkena vertigo.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun