Mohon tunggu...
nety tarigan
nety tarigan Mohon Tunggu... Konsultan - Perempuan AntiKorupsi

Bekerja dengan masyarakat khususnya anak dan perempuan untuk mendorong mendapatkan keadilan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kesiapan Anak untuk Masuk Sekolah Masa Pandemi Covid-19

3 Juni 2020   15:24 Diperbarui: 3 Juni 2020   15:20 201
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Akhir-akhir ini kita mendengar berita terkait rencana Pemerintah baik pusat dan daerah untuk mengaktifkan kembali sekolah-sekolah agar proses belajar mengajar dapat berjalan. Tidak dapat disangkal berita tersebut, membuat beberapa orang tua menjadi cemas dengan ketidakpastian perlindungan anak dalam sekolah.

Bagaimana tidak, jika anak terpapar virus korona, pastinya orang tua akan sedih sekali dan cemat, bayangkan saja jika anak pilek saja, orang tua sudah cemas sekali apalagi dengan virus yang diduga dapat mengganggu pernapasan itu. Selain itu, edukasi terhadap anak untuk melindungi diri di sekolah dari virus korona juga belum dilakukan sepenuhnya oleh orang tua mengingat anak masih tinggal dalam rumah.

Melihat beberapa kendala tersebut, maka penting bagi orang tua menyadari bahwa cepat atau lambat anak memang harus sekolah. Untuk itu penting bagi semua pihak baik pemerintah, sekolah dan juga orang tua berpartisipasi aktif dalam membangun perlindungan bagi anak dalam sekolah agar tidak terpapar dari virus korona. Yang paling mungkin dapat dilakukan adalah :

Pertama, pihak sekolah mengidentifikasi kondisi kesehatan tiap anak di sekolah. Hal ini dapat dilakukan dengan cara menyebarkan pertanyaan kepada orang tua murid untuk mengisi secara jujur kondisi kesehatan anak. Hal ini penting sekali agar kebijakan perlindungan anak di sekolah dapat dibangun berdasarkan dari kondisi anak di sekolah. Tiap sekolah penting sekali untuk memetakan mana anak rentan, anak kebutuhan khusus, anak difable, anak yang suka alergi, anak yang sangat aktif, sampai anak yang sehat. Kemudian,

Kedua, pihak sekolah dapat membangun standard operasi prosedur untuk sekolah mulai dari masuk sekolah, proses belajar mengajar, istirahat siang, pulang sekolah, penyelenggaraan ekstrakulikuler, rapat osis dan seluruhnya. SOP ini harus juga termuat terkait anak rentan kesehatan dan anak lainnya. dalam SOP ini harus mencerminkan business proses sekolah yang normal dengan mengedepankan protocol kesehatan. Oleh sebab itu, SOP ini harusnya nanti bukan hanya dokumen semata, sehingga agar SOP lebih applicable maka rekayasa atas SOP ini harus dilakukan dahulu agar terlihat resiko dan bagaimana mengatasinya.

Ketiga, orang tua turut berpartisipasi dalam mempersiapkan anak agar memahami apa itu virus korona, bagaimana penyebarannya, apa yang harus dilakukan anak ketika disekolah. Selain itu, orang tua juga turut mensosialisasikan SOP sekolah untuk covid19 kepada anak agar anak memahami dan dapat melakukan sop.

Keempat, Pemerintah juga harus membuat kebijakan bagi guru dan murid untuk melindungi mereka dalam sekolah. Pemerintah harus memastikan adanya rapid test gratis bagi murid serta layanan kesehatan cepat tanggap bagi murid dan guru di sekolah - hal ini penting sekali agar jaminan kesehatan anak dirasa tersedia.

Selain itu kesiapan anak untuk masuk sekolah juga harus memperhatikan "prilaku anak" karena prilaku anak akan menentukan anak terhadap kepatuhan mengikuti SOP kesehatan dalam sekolah; oleh sebab itu penting juga bagi pihak sekolah dan orang tua untuk dapat merubah prilaku anak agar mengikuti ketentuan ketika disekolah.

Semoga kesiapan anak ke sekolah kembali lebih tertata dan adanya kepastian terhadap pencegahan virus korona di  Sekolah.

Salam Sehat

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun