Mohon tunggu...
nasti lamag
nasti lamag Mohon Tunggu... Lainnya - Ibu Rumah Tangga

life is collection of moments

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Pantai Teluk Penyu Cilacap, Mendoan dan Kelapa Muda

15 Desember 2020   15:03 Diperbarui: 15 Desember 2020   16:08 459
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

pantai Teluk Penyu Cilacap adalah pantai yang berada di pesisir selatan pulau Jawa ,terletak di kecamatan Cilacap , pantai berpasir hitam ini berhadapan langsung dengan pulau Nusa Kambangan .Dari pantai ini kita bisa melihat begitu panjangnya garis pantai di pesisir Cilicap hingga ke ujung  sungai Serayu tempat berdirinya Pembangkit tenaga listrik yang megah .

Teluk Penyu
Teluk Penyu

Konon Jaman dahulu ,Pantai Teluk Penyu Ini merupakan tempat  berkembangbiak  nya Para Penyu ,Namun karena padatnya lalu Lintas Kapal kapal laut bertonase besar akhir nya Penyu Penyu tersebut ber migrasi ke pantai yang lain.

Banyak orang menggantungkan hidupnya di pantai ini ,kampung nelayan di pantai Teluk penyu ini contohnya .Jajaran perahu kayu penangkap ikan dengan desain warna warna menarik berjejer panjang di sepanjang pantai , Laut pantai Selatan yang terkenal ganas membuat dan nelayan  di Teluk Penyu Tangguh dan terbiasa menghadapi nya .

Perahu nelayan
Perahu nelayan

Kampung nelayan teluk penyu juga merupakan tempat pusat  hasil olahan laut  seperti ikan yang asinkan atau kerang laut atau ikan ikan unik yang di awetkan dan di jual sebagai cendera mata .Berbagai rumah Makan yang menjual hindangan laut pun ramai bertebaran .

Oleh oleh Ragam olahan laut
Oleh oleh Ragam olahan laut

Kawasan pantai ini yang begitu luas di manfaatkan juga oleh masyarakat Cilacap untuk berolahraga seperti bersepeda dan jogging .Pada akhir pekan pantai ini di ramaikan oleh para club senam jantung sehat .

Mendoan Cilacap
Mendoan Cilacap

Salah satu wisata sejarah juga terdapat di kawasan Pantai teluk penyu ini yaitu Benteng Pendem ,pantai di depan benteng ini menjadi kawasan kuliner nusantara ,kelapa muda dan tempe mendoan merupakan  menu andalan yang di cari di tempat ini ,hanya dengan 15 rupiah anda akan mendapat sepiring  mendoan panas Yang baru di goreng ketika anda memesannya.Mencari  jasa persewaan perahu untuk keliling ke pantai pantai cantik di pulau Nusa Kambangan juga bisa dari tempat ini .

Suasana pagi di Muara Sungai
Suasana pagi di Muara Sungai

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun