Mohon tunggu...
Naila Karima
Naila Karima Mohon Tunggu... Mahasiswa - ILD UM '18

tidur terus menerus itu tidak baik dan tidak dibenarkan. tapi saya amat suka

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Puisi: Leksikon

29 Mei 2020   07:15 Diperbarui: 29 Mei 2020   07:15 97
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com


(1)
Lembar sampul yang mulai usang ini beraroma sedap/ khas aroma buku tua lusuh yang bila dihirup berbau usang
//warnanya yang lumayan menguning seperti daki badan
/kalau disentuh menandakan ada detak
/seperti menyebut persatu detik pada lembar-lembar halaman
//seperti berbicara
/menceritakan beberapa klausa yang terlewat
//tak diilhami waktu sewindu lalu disapu jari
terlewati/ seakan sepersatu leksikon menyebut untuk dipahami

Tapi gerak jari
semakin cepat ingin membaca bagian-bagian yang dijanjikan di halaman depan tadi

(2)
Merasa sangat tahu/ untuk alur dalam balok buku tadi
merasakan sakit tapi tiada tahu sebab yang terjadi
//tak terlalu paham/ tapi terus mengartikan
tiada pegangan/ terus berjalan
sebab pada suatu bab/ jari-jari ini terlalu cepat menyapu lembar-lembar yang sukar sekali dipahami

(3)
Pada waktu yang sangat benar masih diberi
//membeli buku
/atau merobek sampul yang lusuh tadi
kertasnya tetap saja tajam melukai
tak harus berucap salam untuk memulai
/cukup dengan janji untuk membaca persatu leksikon
//dan tiada akan meremehkan untuk mencari arti

(4)
Sebab aku sudah mencatat leksikon yang pernah kulewati
//tiada perlu membaca buku itu tadi
/sebab aku telah khatam berkali-kali

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun