Mohon tunggu...
Murwat
Murwat Mohon Tunggu... wiraswasta -

Trimo Ing Pandum

Selanjutnya

Tutup

Humor

[Humor] Minta Cerai Karena Terlalu Dicintai

22 September 2011   01:38 Diperbarui: 26 Juni 2015   01:44 1299
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humor. Sumber ilustrasi: PEXELS/Gratisography

Banyak yang memprediksi pasangan suami isteri ini akan abadi.  Mereka sebelumnya sudah pacaran selama sepuluh tahun tanpa pernah sekalipun mereka bertengkar.  Berbeda pendapatpun kayaknya tidak pernah.

Oleh karenanya semua pada kaget ketika si isteri minta cerai hanya setelah dua bulan mereka menikah. Ada yang aneh. Gugatan cerai diajukan ke KUA.  Mereka kemudian di panggil ke kantor oleh Kepala KUA yang kebetulan adalah tetangga mereka sendiri.  Kepala KUA berniat mendamaikan mereka, jangan sampai bercerai.

"Kenapa minta cerai? Bukannya selama ini kalian rukun-rukun saja, bahkan dari semasa berpacaran dulu?" tanya Kepala KUA kepada si isteri.

"Nafkah batin saya tidak terpenuhi".

"Betul begitu?" tanya Kepala KUA kepada si suami

"Betul sekali", jawabnya mantap.


"Kok bisa? Nggak mampu?"

"Sampeyan jangan sembarangan ya, saya ini sehat wal afiat, gagah perkasa".

"So...".

"Saya sangat mencintai isteri saya. Bahkan kelewat amat sangat mencintainya. Cinta saya cinta yang suci. Saya  tidak tega menghamili isteri saya sendiri. Masak isteri yang dicintai dihamili. Kejam nian!"

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun