Mohon tunggu...
Mukmin
Mukmin Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Selalu bersyukur, berjuang, dan tetap optimis maju ke depan.

Selanjutnya

Tutup

Film

Sinopsis Film The Moon, Perjalanan Antariksa Menegangkan D.O EXO

9 Agustus 2023   12:30 Diperbarui: 9 Agustus 2023   12:32 291
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Instagram/@cjenmmovie 

Film The Moon, yang disutradarai oleh Kim Yong Hwa, menjadi salah satu tontonan menarik di bioskop CGV Indonesia pada hari ini, Rabu (9/8). Berkategori fiksi ilmiah, film ini juga merupakan debut akting Do Kyungsoo, atau yang lebih dikenal sebagai D.O dari grup EXO, setelah menyelesaikan masa wajib militernya.

Karya terbaru Kim Yong Hwa ini menghadirkan cerita yang penuh tantangan dan ketegangan, mengajak penontonnya larut dalam perjalanan antariksa yang mendebarkan, yang dilakukan oleh tim astronot dari Korea Selatan.

Dalam peran utama sebagai Hwang Seon Woo, D.O bersama kedua rekannya astronot, menjalani perjalanan luar angkasa dengan misi menjadi orang pertama dari Korea Selatan yang menginjakkan kaki di permukaan bulan.

Perjalanan mereka dipenuhi dengan ketegangan, terutama karena ini adalah misi kedua setelah upaya eksplorasi ke bulan sebelumnya gagal.

Saat hampir mencapai tujuan, Hwang Seon Woo bersama kedua rekannya mengalami bencana. Kebocoran pada roket yang mereka kendalikan menyebabkan kematian kedua astronot tersebut, meninggalkan Hwang Seon Woo seorang diri.


Sebagai seorang astronot muda, Hwang Seon Woo terjebak di luar angkasa tanpa kemampuan untuk mengoperasikan roket. Ia harus bertahan seorang diri dalam jarak 384 ribu km dari bumi. Meski menghadapi tantangan yang luar biasa, Hwang Seon Woo bertekad untuk melanjutkan misinya.

Namun, perjalanan tersebut tidaklah mudah. Hujan meteor mengakibatkan kerusakan parah pada roketnya. Di bumi, tim penolong berjuang keras untuk menyelamatkan Hwang Seon Woo dari kejauhan. Mereka bahkan meminta bantuan Kim Jae Guk, mantan kepala pusat (diperankan oleh Sol Kyung Gu) yang sebelumnya mengoperasikan roket tersebut.

Dengan sentuhan sutradara Kim Yong Hwa yang memadukan teknologi canggih dengan alur cerita yang emosional, para penonton akan ikut terbawa dalam menjelajahi bulan seperti yang dilakukan oleh Hwang Seon Woo. Selain D.O EXO, film ini juga menampilkan Sul Kyung Gu, Jo Han-chul, Park Byung Eun, dan Kim Hee-ae.

Apakah D.O EXO berhasil kembali dengan selamat ke bumi? Bagi yang penasaran, cerita epik ini dapat disaksikan dalam "The Moon," tayang di CGV Indonesia mulai hari ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun