Mohon tunggu...
Muhammad Uni
Muhammad Uni Mohon Tunggu... Lainnya - Bersyukurlah Atas Apa Yang Kamu Miliki Saat Ini
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Menulis Dan Membaca. Bersyukurlah Atas Apa Yang Kamu Miliki Saat ini,Karena Masih Banyak Orang disekelilingmu Yang masih kurang beruntung ..

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Muhasabah Diri

31 Mei 2022   22:27 Diperbarui: 31 Mei 2022   22:32 221
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

 BELAJAR MENERIMA

Ketika gelap, baru  kita sadar apa arti dari terang. Ketika kekeringan, baru kita sadar betapa berartinya air.

Ketika kehilangan, baru kita sadar arti dari memiliki. Ketika sakit, baru kita sadar arti dari kesehatan.

Ketika berpisah, baru kita sadar arti dari kebersamaan.

Sungguh disayangkan, "kesadaran" itu  datangnya selalu belakangan.

Bukan kejadian yang membuat kita sedih atau bahagia, tetapi saat harus memilih diantara keduanya.

Kemarin sudah tiada, esok belumlah tiba, kita hanya punya satu hari, yaitu hari ini. Jangan sesali yang telah berlalu, itu perbuatan sia sia.

Syukuri apa yang telah dimiliki, agar kebahagiaan selalu berada disisi kita. Jangan cari kesempurnaan, tetapi sempurnakanlah yang telah ada.

Dalam kehidupan nyata, kadang kita suka mempermasalahkan hal yang kecil, yang tidak penting, sehingga akhirnya merusak nilai yang besar.

Persahabatan yang indah selama puluhan tahun berubah menjadi permusuhan yang hebat, karena sepatah kata pedas yang terucap tanpa di sengaja.

Yang remeh kerap dipermasalahkan, tetapi yang lebih penting dan berharga lupa dan terabaikan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun