Mohon tunggu...
Mh. Ramadhan
Mh. Ramadhan Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis

Penulis lepas tak terkendali

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Lebaran Diri

22 Agustus 2018   01:43 Diperbarui: 22 Agustus 2018   02:19 192
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Lebaran kali ini adalah lebaran diri yang sejati

diri yang palsu diri yang terdiri dari seribu diri yang bukan diri sejati

mesti disembelih diseset hingga putih layaknya bayi

lebaran kali ini kita mesti mandi pagi-pagi sekali

membersihkan diri dari diri yang bukan diri sejati

pakai baju putih peci putih niat suci hati bersih

masuklah ke lubuk nurani 

lebaran kali ini kita mesti menyembelih

seribu nafsu hewani 

memenggal keegoisan diri

melemparkan diri yang bukan diri sejati

di dalam masjid hatimu

takbir-takbir akan berkumandang

penuh kasih sayang.

jakarta, 22-8-2018

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun