Mohon tunggu...
Mawan Sidarta S.P.
Mawan Sidarta S.P. Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penyuka traveling, Pemerhati sejarah (purbakala) - lingkungan - masalah sosial - kebudayaan, Kreator sampah plastik

Lulusan S1 Agronomi Fakultas Pertanian Universitas Jember. Pernah bekerja di perusahaan eksploitasi kayu hutan (logging operation) di Sampit (Kalimantan Tengah) dan Jakarta, Projek Asian Development Bank (ADB) pendampingan petani karet di Kuala Kurun (Kalimantan Tengah), PT. Satelit Palapa Indonesia (Satelindo) Surabaya. Sekarang berwirausaha kecil-kecilan di rumah. E-mail : mawansidarta@yahoo.co.id atau mawansidarta01@gmail.com https://www.youtube.com/channel/UCW6t_nUm2OIfGuP8dfGDIAg https://www.instagram.com/mawansidarta https://www.facebook.com/mawan.sidarta https://twitter.com/MawanSidarta1

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Enggak "Kober" Masak, "Kober Mi Setan" Bisa Jadi Solusinya

20 Februari 2021   19:52 Diperbarui: 4 April 2021   05:17 977
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kober Mi Setan dan minuman pendamping (dok. Mawan Sidarta)

Beragam varian Kober Mi Setan (dok. Mawan Sidarta)
Beragam varian Kober Mi Setan (dok. Mawan Sidarta)
Sedangkan kata setan lebih mengarah pada sensasi pedas rasa mi yang dihasilkan. Semakin banyak lombok atau cabenya ya semakin pedas.  

Outlet kuliner Kober Mi Setan menawarkan banyak menu. Untuk mi pedas berlevel, terbagi menjadi mi angel, olahan mi ini cocok bagi penikmat yang tidak suka pedas. Mi setan, jenis mi ini biasanya dipesan oleh mereka yang suka pedas dan gurih. Sedangkan mi iblis untuk mereka yang suka rasa pedas dipadu manis dengan menambahkan kecap di dalam olahannya.  

Para penikmat Kober Mi Setan (dok. Mawan Sidarta)
Para penikmat Kober Mi Setan (dok. Mawan Sidarta)
Mi setan masih terbagi lagi ke dalam banyak level mulai level 1 sampai 9. Demikian pula dengan mi iblis, ada mi iblis cabe 1, 2, 3, 4, 5, 10, 15, 20, 30. Selain menu mi setan dan iblis, gerai Kober mi setan juga menawarkan beraneka minuman bernama unik sekaligus menakutkan, diantaranya : es genderuwo, es pocong, es kuntilanak, es tuyul dan es sundel bolong lho.  

Daya tarik gerai Kober Mi Setan tidak hanya terletak pada sensasi rasa mi pedas berlevel melainkan juga dari beragam menu makanan pendamping seperti : dimsum, siomay, sushi, ceker dan lumpia.  

Untuk dimsum, varian yang ditawarkan antara lain : dimsum siomay, udang keju, udang rambutan pao pandan, kaichat, lumpia udang, lumpia ayam dan galau. Varian sushi meliputi : California roll, vampire roll, monster roll, godzilla roll, sumomaki roll, shojin ryori maki roll, geisha roll, ebi tempura roll, rainbow roll, red dragon roll, mummy roll dan zombie roll.  

Makanan pendamping mi pedas lainnya, seperti chicken katsu, chicken karage, tempura prawn, spicy chicken wings.  
Selain beraneka minuman es dengan nama-nama hantu, pihak pengelola gerai mi yang banyak disukai kaum muda (pelajar, mahasiswa dan kelompok milenial) itu juga menyediakan beragam menu minuman, seperti : chocolate frappe, red velvet, irish frappe, cookies and cream, taro frappe, vanilla frappe, hazelnut frappe, original frappe, mocca frappe, caramel frappe, avocado frappe, green tea frappe, baby shake tea tarik, baby shake milo juga baby shake cappuccino.  


Kober Mi Setan di kawasan Suhat Malang (dok. Mawan Sidarta)
Kober Mi Setan di kawasan Suhat Malang (dok. Mawan Sidarta)
Semua makanan dan minuman dibanderol dengan harga sangat terjangkau, mulai Rp. 6500,- hingga Rp. 14.000,- . Sensasi rasa yang bikin nagih dan tak terlupakan serta harga yang cukup meriah tentu saja akan menjadi "magnet" tersendiri bagi para pecinta mi pedas di berbagai pelosok Indonesia. 

Bahkan salah satu saudara kami sempat berujar "aku nek gak kober masak kadang yo pesen ae kober mi setan, wis murah lagian yo gak ribet " (saya kalau enggak sempat masak kadang tinggal pesan kober mi setan saja, harganya murah lagipula praktis). 

Gerai Kober Mi Setan selain berada di Malang juga tersebar di daerah-daerah lain seperti : Surabaya, Gresik, Kediri, Lamongan, Jember dan puluhan daerah lain di Pulau Jawa, juga banyak outlet yang tersebar di Bali.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun