Mohon tunggu...
Ariq Ilham
Ariq Ilham Mohon Tunggu... Freelancer - Rookie Writer

23y | Olahraga - Lyfe - Vox Pop

Selanjutnya

Tutup

Bola

Ayo Garuda Muda! Satu Kemenangan Lagi Menuju Olimpiade Paris 2024

28 April 2024   21:44 Diperbarui: 28 April 2024   21:52 71
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sudah lama timnas sepak bola Indonesia tidak berpartisipasi di Olimpiade yang merupakan kompetisi multi-sport terbesar dan paling prestisius di dunia.

Olimpiade Melbourne tahun 1956 adalah kali pertama dan terakhir timnas sepak bola Indonesia tampil di Olimpiade.

Selepas itu, Indonesia selalu gagal meloloskan cabang olahraga (cabor) sepak bola ke Olimpiade, terhitung sudah 14 edisi beruntun timnas sepak bola Indonesia absen di Olimpiade.

Kini, berjarak 68 tahun lamanya, cabor sepak bola yang diwakili oleh Timnas Indonesia U23 berpeluang besar kembali tampil di Olimpiade, yakni di Olimpiade Paris 2024.

Peluang Timnas Indonesia U23 lolos ke Olimpiade Paris 2024 terbuka lebar karena tim ini berhasil masuk ke babak akhir kualifikasi.

Kualifikasi Olimpiade cabor sepak bola untuk zona Asia sendiri digelar melalui turnamen Piala Asia U23 yang saat ini sedang berlangsung di Qatar.

Asia (AFC) mendapatkan tiga jatah wakil di Olimpiade. Selain itu juga ada 1 tiket sisa yang bisa diperebutkan wakil AFC lewat babak playoff melawan wakil Afrika.

Tim yang menjadi juara, runner-up, dan peringkat ketiga akan lolos ke Olimpiade Paris 2024. Sedangkan tim peringkat 4 masih punya kesempatan lolos lewat jalur playoff melawan wakil Afrika, Guinea.

Di Piala Asia U23 kali ini, Timnas Indonesia U23 berhasil melaju ke babak semifinal, itu artinya Timnas Indonesia U23 sudah menginjakkan satu kakinya di Paris. 

Satu kemenangan lagi, entah itu di semifinal, perebutan peringkat ketiga, atau playoff antar benua akan membuat Indonesia lolos ke Olimpiade.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun