Mohon tunggu...
Luthfi Indra
Luthfi Indra Mohon Tunggu... Lainnya - Universitas Airlangga

Saya adalah mahasiswa S1 Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Airlangga

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kripto: Aset Investasi yang Menarik dan Kekinian Bagi Kalangan Generasi Z

5 Mei 2024   16:19 Diperbarui: 5 Mei 2024   16:21 135
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi mata uang kripto (sumber: https://www.pexels.com/id-id/)  

Selain itu, kripto memungkinkan pembelian pecahan, artinya investor dapat membeli sebagian kecil dari aset tersebut sesuai dengan kemampuan finansial mereka. Hal ini memungkinkan generasi Z untuk mulai berinvestasi dengan modal yang terjangkau. Bagi generasi Z yang cenderung memiliki modal kecil untuk berinvestasi, hal-hal tesebut tentu menjadi daya tarik yang kuat untuk melakukan investasi aset kripto. 

Walaupun terdapat banyak keuntungan dalam berinvestasi kripto, namun demikian, investasi ini juga tidak lepas dari risiko. Fluktuasi harga yang sangat tidak stabil, meskipun dapat menghasilkan keuntungan yang besar, juga bisa menyebabkan kerugian yang signifikan bagi investor. Di samping itu, kripto juga rawan terhadap ancaman peretasan dan keamanan, dimana investor berpotensi kehilangan aset mereka akibat serangan siber. 

Untuk menghadapi risiko yang mungkin muncul di dalam melakukan investasi kripto, generasi Z harus memiliki kesiapan ilmu dan mental yang cukup. Generasi Z harus siap untuk menghadapi fluktuasi harga yang ekstrem dan tidak terpengaruh oleh tekanan emosional saat nilai aset mereka turun. Kesiapan mental juga melibatkan kemampuan untuk membuat keputusan investasi yang rasional dan berdasarkan analisis yang teliti, bukan sekadar mengikuti tren pasar atau rekomendasi dari orang lain. 

Generasi Z juga perlu memiliki pengetahuan yang cukup tentang teknologi blockchain dan beragam aset kripto untuk memahami risiko investasi yang mereka hadapi. Pengetahuan tentang manajemen risiko dalam berinvestasi juga harus dipelajari oleh generasi Z untuk dapat meminimalisir risiko yang ada. 

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa investasi dalam aset kripto telah menjadi fenomena yang menarik bagi generasi Z. Meskipun menawarkan potensi pertumbuhan kekayaan yang besar, investasi ini juga menyertakan risiko yang signifikan. 

Untuk menghadapi risiko tersebut, penting bagi generasi Z untuk mempersiapkan diri dengan ilmu yang cukup dan dengan kesiapan mental agar dapat mengambil keputusan investasi yang bijak. Dengan pengetahuan yang cukup dan kesiapan mental yang baik, generasi Z dapat memanfaatkan potensi pasar kripto dan membangun fondasi keuangan yang kuat untuk masa depan mereka.***


Luthfi Indra Pramana, mahasiswa PDB 18 Universitas Airlangga 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun