Mohon tunggu...
Luthfiati Ambar
Luthfiati Ambar Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar/Mahasiswa

Let's talk about today

Selanjutnya

Tutup

Cerpen

Dandelion After 2019

1 Desember 2022   17:30 Diperbarui: 1 Desember 2022   17:30 233
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Pertanyaan dan jawaban singkat yang baru saja diungkapkan itu berhasil membuat Rysan yang tadi terlihat antusias kini berubah menjadi pendiam untuk beberapa saat. Oleander, laki-laki yang akhir-akhir ini menjadi favoritnya ternyata sudah memiliki perempuan yang sangat dia sayangi dan juga jaga. Tatapan hangat dan senyum manisnya ternyata sudah berpemilik. Siapa yang tidak mengenal Lily? Perempuan lemah lembut yang pintar juga disayangi oleh banyak orang termasuk Oelander. Rysan tidak bisa menyainginya dan Rysan juga tidak boleh menyakiti kesayangan laki-laki favoritnya, Oleander.

"Wah Oleander yang pendiam ini ternyata menyimpan banyak makna yaa. Senang bisa mendengarmu memiliki hubungan dengan perempuan baik seperti Lily selamat atas hubungan kalian semoga bisa langgeng sampai nanti yaaa." Tambah Rysan dengan senyum canggung dan tatapan sendunya kepada Oleander. Setelahnya Rysan izin pamit untuk ke kamar mandi.

Rysan terdiam merenung, rasa senang dan rasa suka yang dia miliki untuk Oleander menutupi fakta tentang siapa sosok Oleander ini, sosok populer yang mempunyai teman-teman keren juga seorang pacar cantik dengan segudang bakat yang dia punya. Tetapi bukan kah mencintai tidak harus selalu memiliki? Itulah yang sekarang coba Rysan tanamkan di dalam dirinya. Rysan akan tetap mencintai Oleander di dalam diamnya dan memperhatikan Oleander dengan penglihatan dan pendengarannya. Oleander tetap menjadi laki-laki favorit untuk Rysan, laki-laki dengan kepribadian yang berbeda dari semua laki-laki yang pernah ditemuinya.

Oleander yang Rysan harapkan akan membalasnya dengan Dianthus caryophyllus berwarna merah tua ternyata lebih memilih membalasnya dengan Dianthus caryophyllus berwarna kuning walaupun Oleander tidak membalasnya secara langsung karena dia tidak pernah mengetahui bagaimana perasaan Rysan terhadapnya.

Untuk Oleander, terimakasih atas semua kenangan juga rasa baru yang secara tidak langsung kamu berikan kepadaku. Aku, Chrysanthemum akan menikmati Dianthus caryophyllus berwarna kuning yang kau berikan secara tidak langsung...

Cerita ini tidak berakhir sampai disini, cerita ini tetap berlanjut sampai 3 tahun lamanya dengan Rysan yang terus mencintai Oleander-nya dalam diam. Terima Kasih Nerium Oleander dan sampai jumpa di kisah selanjutnya.

Chrysanthemum

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun