Mohon tunggu...
LPP SULBAR
LPP SULBAR Mohon Tunggu... Perawat - LPP SULBAR

LPP SULBAR

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

WBP Lapas Perempuan Mamuju Ikuti Perekaman e-KTP

17 Februari 2023   15:36 Diperbarui: 17 Februari 2023   15:32 49
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Perempuan Kelas III Mamuju Ikuti Perekaman e-KTP

Pada hari ini Kamis, 16 Februari 2023 Pukul 10.00 Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Perempuan Kelas III Mamuju Ikuti Perekaman e-KTP.

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas III Mamuju Melakukan perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) bagi warga binaan pemasyarakatan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas III Mamuju dengan bekerja sama dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Mamuju.

Bertempat di Lapas Perempuan Kelas III Mamuju, kegiatan dihadiri oleh Kepala Lapas Perempuan Kelas III Mamuju, Ibu Hj. Marwati dan Pegawai dari  Disdukcapil Kabupaten Mamuju.

Kegiatan diikuti oleh 3 warga binaan pemasyarakatan yang berdomisili di Kabupaten Mamuju, Pasangkayu, dan Polewali Mandar.

Menurut Kepala Lapas Perempuan Kelas III Mamuju, kegiatan ini bertujuan untuk menuju tertib administrasi kependudukan, yaitu data seluruh penduduk khususnya warga binaan Lapas Perempuan Kelas III Mamuju sudah tercatat semua di Dinas Dukcapil.


Ditempat yang sama, Kepala Lapas Perempuan Kelas III Mamuju, Ibu Hj. Marwati juga menjelaskan bahwa Kegiatan perekaman e-KTP bagi warga binaan bertujuan untuk melengkapi salah satu persyaratan dalam melaksanakan program pembinaan dan pengurusan Hak Integrasi warga binaan di Lapas.
"Sebagai Warga negara yang taat aturan, para warga binaan disini juga harus memiliki Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP), karena itu akan menunjukan identitas mereka sebagai WNI,""Selain merupakan hak bagi WBP yang belum memiliki E-KTP, juga sangat membantu dalam pengelolaan data WBP melalui Sistem Database Pemasyarakatan (SDP)." ungkap Kalapas.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun