Mohon tunggu...
Elisius Udit
Elisius Udit Mohon Tunggu... Guru - Pengejar Waktu

Waktu senantiasa pergi dan tak akan kembali. Lakukan apa yang perlu dilakukan hari ini. Besok mempunyai urusannya sendiri.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Game Online Membunuh Karakter Anak?

17 Juli 2020   21:54 Diperbarui: 17 Juli 2020   22:04 194
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Biasakan anak-anak dengan perilaku yang jujur agar mereka mampu bertindak yang benar. Dorongan yang positif dari orang tua dapat membuat anak-anak percaya diri dalah hidup bermasyarakat.

Dalam usaha menghindari anak-anak dari bahaya game online, peran orangtua juga sangat besar. Beberapa hal berikut menjadi input yang baik untuk orang tua dalam mendampingi pertumbuhan dan perkembangan anak-anak di zaman teknologi yang semakin canggih ini.

  • Mengatur waktu belajar dan waktu bermain.
  • Orang tua harus memiliki kewibawaan dan ketegasan dalam mendidik anak-anak terutama dalam membagi waktu untuk belajar dan bermain. Adalah tidak terlalu baik kalau orangtua membiarkan anak-anak mengatur sendiri waktunya untuk bermain dan belajar. Kalau membiarkan anak-anak sendiri yang mengatur waktu bermain dan belajarnya yang pasti waktu bermainnya lebih banyak dari pada belajar. Maka anak-anak akan lebih banyak waktunya untuk bermain.
  • Menabung uang untuk hal-hal yang lebih bermanfaat
  • Orangtua memiliki kebiasaan memberikan uang jajan kepada anak-anaknya. Adalah lebih baik untuk selalu mengingatkan anak-anaknya agar menyisihkan uang jajannya untuk menabung.
  • Membuat perencanaan hidup kedepan.
  • Orangtua perlu membuat jadwal hidup harian untuk semua anggota keluarganya agar anggota keluarga memiliki jadwal hidup yang baik dalam keseharian. Hidup yang selalu dijadwalkan akan membuat seseorang dengan mudahnya membuat rencana hidupnya untuk hari esok.
  • Menyadari dampak negatif dari kecanduan game online
  • Sebagai pendidik pertama dan utama, orang tua perlu menyadarkan anak-anaknya akan bahaya game online untuk seorang anak dari berbagai segi kehidupan. Tentunya menyadarkan anak-anak itu dengan cara-cara yang lemah-lembut dan dengan penjelasan-penjelasan yang logis buat anak-anak. Sambil juga orangtua sendiri tidak bermain game online di hadapan anak-anak.
  • Berteman dengan orang yang baik dan memiliki tujuan hidup.
  • Orang tua perlu mengingatkan anak-anak untuk berhati-hati dalam memilih teman. Apabila anak-anak sejak kecil sudah salah memilih temannya, maka sampai dewasa anak tersebut akan berteman dengan orang yang salah apabila tidak segera diatasi oleh orangtuanya.


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun