Mohon tunggu...
Lailatul Syadiyah
Lailatul Syadiyah Mohon Tunggu... Penulis - Content Writer. Tertarik pada dunia religi, marketing manajemen, bussines, productivity, motivation, story telling, dan all about learning English.

Start from happiness

Selanjutnya

Tutup

Kurma

Keutamaan Al Quran - Membaca Masa Depan

29 April 2021   07:04 Diperbarui: 29 April 2021   12:14 382
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kisah Untuk Ramadan. Sumber ilustrasi: PAXELS

فِيْ جِيْدِهَا حَبْلٌ مِّنْ مَّسَدٍ ࣖ

Di lehernya ada tali dari sabut yang dipintal.

Ayat di atas turun sebelum Abu Lahab dan istrinya meninggal dunia. Hal ini menunjukkan bahwa Al Quran benar-benar membawa kebenaran. Hingga jalan cerita kehidupan orang terlaknat seperti Abu Lahab dan istrinya telah tercatat dalam suratan takdir di dalam Al Quran.

Jika Alquran itu tidak benar, bisa saja Abu Lahab membuat sebuah pengumuman di kota Mekkah dan Madinah bahwa ia telah bertaubat dan mau mengikuti ajaran Rasulullah. Jika hal itu terjadi, bisa saja Al Quran itu tidak benar. Namun, takdir berkata lain, tak sedikitpun kegigihannya untuk menentang ajaran Islam itu bergeming. Dia selalu saja menyiksa Rasulullah.

Bahkan yang dilakukan istri Abu Lahab sangat keterlaluan, dia tak segan menaruh duri di jalan yang biasanya Rasul lewati, hingga dia menyuruh anaknya yang menikah dengan putri Rasulullah menceraikan istri-istri mereka.  Salah satunya adalah Utaibah, yang menceraikan Ummu Kultsum, putri Rasulullah. Namun, naas, setelah itu Allah langsung memberi azab kepadanya dengan seekor Singa yang menerkam dia saat ia sampai di Kawasan Al Ghadirah hingga berakhir dengan sangat mengenaskan, seluruh tubuhnya tercabik oleh singa yang ganas.

Hingga akhir hayatpun, Abu Lahab dan istrinya sama sekali tidak mau bertaubat,. Istrinya yang mendapat julukan Wanita Pembawa Kayu Bakar itupun juga tak kalah kejam dengan suaminya. Hingga Sang Istri tak segan meludahi Rasululah.


Akhir dari kematian Abu Lahab juga sangat mengenaskan. Dia mengidap penyakit kulit berupa bisul di seluruh tubuhnya hingga meninggal dunia. Orang-orang di sekitarnya taka da yang mempedulikannya, sehingga jenazahnya taka da yang mengurus. Setelah tiga hari jasad itu terlantar, akhirnya jasadnya didorong dengan kayu Panjang hingga masuk ke dalam lubang. Kemudian jasad itu dilempari dengan batu kerikil hingga tertimbun.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun