Mohon tunggu...
Kusworo
Kusworo Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penjelajah Bumi Allah Azza wa Jalla Yang Maha Luas Dan Indah

Pecinta Dan Penikmat Perjalanan Sambil Mentadaburi Alam Ciptaan Allah Swt

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

"Jardin Majorelle" Lima Menit Bertemu, Aku Jatuh Cinta Padamu

28 September 2021   15:00 Diperbarui: 28 September 2021   15:05 622
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Warna Biru Kobalt Yang Berani, Jernih, Intens Dan Segar Menjadi Karakter Utama "Jardin Majorelle" (Dok Icon-icon)

Abu Jenazah Yves Saint-Laurant Disebar Dalam Taman Majorelle (Dok.Pribadi)
Abu Jenazah Yves Saint-Laurant Disebar Dalam Taman Majorelle (Dok.Pribadi)
Taman ini kemudian dimiliki oleh Yayasan Pierre Berge' - Yves Saint-Laurant, sejak 2010, sebuah organisasi nirlaba Prancis. Dan Sejak 2011 hingga saat ini dikelola oleh Yayasaa Jardin Majorelle, sebuah lembaga non profit yang diakui di Marrakech. Pierre Berge' menjadi Direktur Garden's Foundation hingga kematiannya pada September 2017.

Bila dulu kita masuk ke Villa Kubisme dimana di dalamnya terdapat studio Majorelle  yang mengkoleksi seni Islam Marrakech, koleksi tekstil Afrika Utara, koleksi pribadi Yves Sain-Laurent, keramik dan aneka perhiasan, maka sejak 2011 tempat ini dijadikan Museum Berber (Musee Pierre Berge' des Arts Berberes) yang memamerkan benda-benda budaya Amazigh (Berber) dan koleksi lukisan Majorelle.

Pada tahun 2017 dibuka untuk umum ruang Museum  Yves Saint-Laurant sebagai penghargaan atas warisan designer terkemuka dunia ini dan hubungannya dengan Marrakech.

Lanskap Jardin Majorelle Yang Cantik Dan Indah (Dok.Wikipedia)
Lanskap Jardin Majorelle Yang Cantik Dan Indah (Dok.Wikipedia)
Taman Majorelle merupakan taman yang luar biasa di Marrakech, yang kehadirannya bagaikan "surga" bagi 15 species burung endemic di Afrika Utara dan puluhan jenis burung lain yang hidup dan berkembang di sana. Kehadirannya juga memikat 700.000 pengunjung untuk menikmati taman indah pada setiap tahunnya.

Saat ingin meninggalkan Jardin Majorelle hati ini seakan gelisah tak menentu. Masih ada rindu untuk menikmati kesejukan dan keindahannnya.  Pikiranku melayang... teringat sebuah video lagu mengenang "Actris" tempo dulu yang cantik, blondi dan bermata sayu "Veronica Lake"  Dalam hati aku menyenandungkan lagu berjudul  "Love Is Blue" 

 Blue, blue, my world is blue 

Blue is my world since I'm without you 

Grey, grey, my life is grey 

Cold is my heart since you went away

....

 

Oh...my beautiful "Jardin Majorelle", lima menit bertemu, aku jatuh cinta padamu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun