Mohon tunggu...
KKN 409 DESA SUMBERKOLAK
KKN 409 DESA SUMBERKOLAK Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

KKN 409 UNIVERSITAS JEMBER DESA SUMBERKOLAK

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mahasiswa KKN 409 Unej Mengulik Potensi Desa Sumberkolak

17 Agustus 2022   02:07 Diperbarui: 17 Agustus 2022   02:13 417
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kabupaten Situbondo merupakan salah satu kabupaten yang terletak di bagian paling timur di Jawa Timur, dimana lokasinya memanjang di jalan anyer panarukan. Lokasinya sangat dekat laut jawa yang mana membuat banyak nelayan di daerah situbondo terkecuali di salah satu desa yaitu desa Sumberkolak yang mana berada di Kecamatan Panarukan yang mana tidak berlokasi di bibir pantai hal ini menyebabkan mayoritas pekerjaan masyarakatnya bukan menjadi pelayan melainkan menjadi petani serta ASN.


Desa Sumberkolak berbatasan dengan desa wringin anom di utara dan desa paowan di timur dan selebihnya merupakan daerah perkotaan, batas desa ini ditandai dengan terbentangnya sungai di desa sumberkolak yang mana banyak anak sungai yang mana ini dijadikan sebagai sumber mata air oleh masyarakat sekitar entah itu sebagai mencuci maupun sebagai irigasi persawaan dan perkebunan. Selain itu juga terdapat Hutan Lindung Penelitian di salah satu dusun di Desa Sumberkolak yang mana ini membentang sepanjang sungai.

(26/07/2022) Berdasarkan Pernyataan dari Aparat Desa Sumberkolak menyatakan bawasannya Hutan Lidung Penelitian ini pernah dijadikan sebagai syuting video klip salah satu band lokal, selain itu hutan ini juga pernah dijadikan sebagai salah satu rute dari event motortrail pada bulan Juli kemarin. Hal ini yang membuat aparat desa ingin membuat hutan lindung ini menjadi sebuah tempat wisata yang nantinya dapat dinikmati oleh warga sekitar baik dalam segi pariwisata maupun ekonomi.


Namun dalam prosesnya sendiri masih terkendala dalam perizinannya dikarenakan hutan tersebut berstatus hutan lindung, serta letak dari hutan ini juga masih menjadi sengketa dikarenakan secara wilayah sudah masuk kedalam wilayah desa paowan namun menurut peta wilayah dari pemerintah wilayah hutan itu sudah masih masuk kedalam wilayah Desa Sumberkolak.


Selain dari hutan lindung Desa Sumberkolak memiliki Sungai yang panjang hal ini juga memiliki potensi besar dalam pariwisata semacam wisata sungai Sumberkolak. Namun dalam perealisasinya memerlukan kesadaran mengenai menjaga lingkungan sungai agar tetap bersih serta membentuk komunitas sadar wisata yang mana komunitas ini nantinya bisa menjaga dan meneruskan potensi di desa ini.


Dibandingkan dengan potensi di bidang pariwisata, di bindang ekonomi Desa Sumberkolak juga memiliki berbagai macam UMKM yang mana salah satunya adalah UMKM Keripik Tempe dimana pembuatannya sendiri lewat rumahan. Selain menjual produk Keripik Tempe itu juga menjual olahan tempe yang mana dijual ke pengepul baik oalahan Keripik Tempe maupun tempe yang belum diolah.

dokpri
dokpri


(28/07/2022) Kunjungan ke UMKM Keripik Tempe ini didasari karena kebanyakan produk yang dihasilkan diberikan ke pengepul yang mana ini membuat UMKM mendapat untung yang tidak banyak. Proses pemasaran atau promosi yang dinilai kurang ini tidak terlalu membuat pusing pemilik dari keripik tempe hal ini didasari dikarenakan di Kabupaten Situbondo masih belum ada media partner penjualan secara online seperti GoFood, GrabFood atau ShopeeFood yang membuat pemasaran melalui media online dirasa kurang dan nantinya malah membuat rumit dari segi penjualan. 


"kita punya orang menjual produk kita dek, biasa dibeli borongan tapi nanti mereka memakai merek mereka sendiri tapi kita masih tetap untuk ya lumayan lah" ~ ungkap pemilik UMKM. Namun dalam segi perekonomian UMKM ini tergolong cukup besar dikarenakan adanya UMKM ini membuat masyarakat sekitar memiliki mata pencaharian baru untuk memenuhi kebutuhan sehari hari.


KKN 409 DS.SUMBERKOLAK

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun