Mohon tunggu...
Ketapels
Ketapels Mohon Tunggu... Lainnya - Komunitas Tangsel

Ketapels atau Kompasianer Tangerang Selatan plus, berdiri 1 Januari 2016. Mengangkat isu-isu regional melalui Kompasiana, berbagi edukasi, berbagi inspirasi dan kemanfaatan melalui tulisan (blogging). Instagram ; @ketapels | email ; temanketapel@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Event Komunitas, Ketapels Memperingati Maulid Nabi bareng Santri Yatim Piatu dan Dhuafa

1 November 2020   03:38 Diperbarui: 24 November 2020   03:31 206
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Assalamualaikum wr wb

Hallo Teman Ketapels, Kompasianer, apa kabar ? Salam sehat selalu dan tetap berkarya.

Di penghujung bulan Oktober, umat muslim dipertemukan dengan hari istimewa, yaitu Maulid Nabi Muhammad SAW.

Ketapels tak mau berdiam diri, ingin melewatkan moment kelahiran Baginda Nabi dengan mengunjungi Pondok Pesantren.

Kami memilih mengunjungi Pondok Pesantren Dzurrotul Quran, yang berada di Kampung Utan Ciputat Tangerang Selatan.

Pondok Pesantren yang santrinya adalah anak yatim piatu dan dhuafa, sebagian besar berasal dari Sukabumi dan sebagian lagi dari Pandeglang.


Anak- anak Santri usia SD- SMP, yang tampak semangat belajar dan mengaji.

Seperti Teman Ketapels ketahui, Rasulullah SAW sendiri telah menjadi yatim piatu sejak usia kanak-kanak.

Beliau melewati masa kecil, dengan bekerja keras dan berpeluh keringat.

----

Ketapels sangat bersyukur, ketika menyampaikan rencana berkunjung ke Pondok Pesantren (di medsos).

Kemudian mendapat respon baik dan dukungan, dari beberapa Teman Ketapels.

Maka tekad mimin semakin bulat, bahwa kegiatan Maulidan musti direalisasikan.

Sembari berupaya, mengajak pihak lain untuk mensupport kegiatan Ketapels .

Dana donasi dari Teman ketapels, mimin wujudkan dalam bentuk pengadaan sembako.

Kemudian untuk pengadaan nasi kotak (untuk berbuka puasa), mimin musti memutar otak.

Mimin menyadari, bahwa perlu usaha lebih untuk menggandeng mitra (pihak kedua).

Tetapi hal yang demikian tak menyurutkan usaha, meyakini bahwa di ujung jalan akan menemui cahaya.

Ketapels
Ketapels
Keyakinan mimin berbuah juga,  tepat sepekan sebelum kunjungan dilaksanakan.

Foodbank of Indonesia berkenan support, nasi kotak untuk berbuka puasa santri.

Alhamdulillah, pada hari H kegiatan, bisa berjalan dengan lancar.

Kami disambut dengan hangat, oleh Pengasuh dan Pengurus Pondok Pesantren.

Dan yang tak kalah antusias, adalah adik-adik Santri Putra dan Putri.

Turut membantu mengangkat sembako, dan tampak khusyu sepanjang acara.

Yayasan Yatim Piatu dan dhuafa Pondok Pesantren Dzurotul Quran, saat ini menampung 49 santri.

Masih menempati lahan yang disewa, sebulan lagi saatnya memperpanjang kontrak.

---

Acara semakin seru, ketika sesi pembagian nasi kotak.

Para santri berjajar mengular, berhimpitan dengan mobil Foodbank of Indonesia.

Semoga kegiatan semacam ini, bisa berkelindan dan berkelanjutan.

Menerbitkan senyum bahagia, di setiap wajah yang disapa.

Ketapels Silaturahmi, Berbagi, Inspirasi.

Wassalamualaikum wr wb

Ketapels
Ketapels

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun