Mohon tunggu...
Kang Jenggot
Kang Jenggot Mohon Tunggu... Administrasi - Karyawan swasta

Hanya orang sangat biasa saja. Karyawan biasa, tinggal di Depok, Jawa Barat

Selanjutnya

Tutup

Politik

Yuddy Chrisnandi Jagokan Duet Jokowi-JK

30 Maret 2014   15:55 Diperbarui: 24 Juni 2015   00:17 455
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Siapa yang tak kenal Yuddy Chrisnandi. Ia politisi muda Partai Hanura. Ganteng, pintar dan bergelar doktor. Sebelum hijrah ke Hanura, Yuddy sempat meniti karir politik di Partai Golkar. Bahkan, dalam kongres Golkar di Pekanbaru, Riau dulu, Yuddy ikut maju bersaing dengan Aburizal Bakrie dan Surya Paloh, memperebutkan kursi Ketua Umum Partai Golkar. Sayang ia gagal, dan yang keluar menjadi pemenang kongres adalah Aburizal Bakrie. Kini Aburizal atau biasa disapa Ical, diusung Partai Golkar sebagai capres. Sementara Paloh, menjadi Ketua Umum Partai Nasdem.
Partai Yuddy sekarang, Hanura juga sudah punya jago untuk dimajukan di gelanggang Pilpres, yakni duet Wiranto-Hary Tanoesoedibjo yang terkenal dengan sebutan Win-HT. Iklan duet Hanura ini, kini bertaburan tayang di televisi, terutama stasiun televisi milik Hary Tanoe, RCTI, MNC TV dan Global TV.

Namun ada yang menarik saat saya menengok akun twitter Yuddy @yuddychrisnandi. Dalam beberapa cuitannya, Yuddy memuji sikap Ketua Umum PDI-P, Megawati Soekarnoputri, yang legowo mencalonkan Joko Widodo atau Jokowi sebagai capres dari kandang banteng. Di mata dia, keputusan Mega mencalonkan Jokowi adalah sikap seorang negarawan. Dan, Yuddy juga dalam cuitannya, menilai sosok Jusuf Kalla atau JK, adalah orang yang pantas mendampingi Jokowi sebagai cawapres.

" Selamàt utk mas Jokowi yg sudàh ditetàpkan PDIP sbg Calon Presiden. Tampaknya, pak JK akan menjàdi Capresnyà. Kombinasi yg serasi," tulis Yuddy di akun twitternya @yuddychrisnandi, pada 14 Maret, pukul 21:06 AM.

Pada 15 Maret 2014, pukul 05:22 AM, Yuddy kembali mengirimkan cuitannya. Kali ini, cuitannya tentang keputusan PDI-P, mencalonkan Jokowi sebagai capres. Dimata dia, keputusan banteng mengusung Jokowi adalah keputusan yang tepat secara politik. Jokowi sedang disukai publik. Pencalonan Jokowi, kata Yuddy, akan sulit dibendung oleh capres-capres lainnya. Bahkan, akan menenggelamkan capres konvensi Partai Demokrat.

"Keputusan PDIP menjadikan Jokowi Capres semakin menenggelamkan para Capres peserta Konvensi. Menggetarkan Capres làinnya. Dahsyat," tulis Yuddy di akun twitternya.

Pastinya, capres lain yang akan keder dengan pencapresan Jokowi, adalah capres partainya, Wiranto yang berduet dengan Hary Tanoe. Pada 15 Maret, pukul 05:25 AM, Yuddy melanjutkan cuitannya. Dalam cuitannya, ia prediksikan PDI-P, selangkah lagi bakal keluar sebagai jawara pemilu. Sosok Jokowi bakal jadi magnet kemenangan bagi banteng.

"Pencapresan Jokowi, membawa PDIP selangkah didepan Parpol lain. Tinggàl Takdir menentukan kemenangannya," kata Yuddy di akun twitternya.

Tak lupa Yuddy juga memuji langkah Megawati yang legowo memajukan Jokowi sebagai capres PDI-P. Menurut Yuddy, sikap Mega itu layak diteladani, sebab memberi jalan bagi proses regenerasi kepemimpinan.

" Ibu Megawati membuktikan dirinya sbg Negaràwàn sejati. Memberi keteladanan, Legowo membuka jalan Regenerasi Kepemimpinan Bàngsà," kicau Yuddy di akun twitternya @yuddychrisnandi, 15 Maret 2014, pukul 05:28 AM.

Beberapa menit kemudian Yuddy kembali mengirimkan tweetannya. Dalam cuitannya, Yuddy kembali memuji Megawati.

" Ibu Megawati, Negarawan Sejati. Mengalah utk Tdk maju, disaàt semua org berebut untuk Maju. Sebuah catatan Sejarah 'tinta emas' Indonesia," kata Yuddy di akun twitternya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun