Mohon tunggu...
Kartika E.H.
Kartika E.H. Mohon Tunggu... Wiraswasta - 2020 Best in Citizen Journalism

... penikmat budaya nusantara, buku cerita, kopi nashittel (panas pahit kentel) serta kuliner berkuah kaldu ... ingin sekali keliling Indonesia! Email : kaekaha.4277@yahoo.co.id

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Membedah Warna-warni Musik Religi Indonesia dari Masa ke Masa

26 Maret 2024   23:37 Diperbarui: 26 Maret 2024   23:53 1076
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bahkan kelak, lagu "Tuhan" ini masuk dalam 17 besar dari total 150 lagu terbaik sepanjang masa versi majalah Rolling Stone Indonesia terbitan Desember 2009.

Kelak, Bimbo yang beberapa kali berganti nama ini juga dikenal dengan lagu legendaris lainnya seperti Sajadah Panjang, Bermata tapi tak melihat dan ratusan lagu lain yang terangkum dalam hampir dua ratusan album, meskipun tidak semuanya lagu religi.


Uniknya, di waktu yang sama sebenarnya grup musik AKA dari Surabaya yang juga dikenal sebagai grup musik rock, dengan frontman ikoniknya Ucok Harahap yang juga personel "Duo Kribo" bersama Ahmad Albar ini juga merilis album qasidah.

Sayang, lagu-lagunya yang sebenarnya sarat nasihat yang Islami seperti Insaflah, pembawa cahaya, rukun Islam dan Aku umat Muhammad yang memasukkan instrumen dan sound musik khas arab yang mudah diterima telinga, hingga menjadikannya lebih "qasidah" daripada lagu-Koes Plus maupun Bimbo yang nuansa pop-nya jauh lebih kental, lagu-lagunya kurang diterima masyarakat.

Kecuali lagu Rukun Islam yang relatif familiar, karena nada-nadanya yang mirip dengan nada pada lagu daerah Indung-indung dari Kalimantan Timur, lagu-lagu selebihnya kurang terkenal.

Album Nasyida Ria atau Nasida Ria Vol.5 yang Memuat Lagu Perdamaian dan Kota Santri | kasetlalu.com
Album Nasyida Ria atau Nasida Ria Vol.5 yang Memuat Lagu Perdamaian dan Kota Santri | kasetlalu.com

Di era 80-an sampai pertengahan 90-an, jagad musik religi Indonesia dikuasai oleh Nasyida Ria atau kelak kita kenal sebagai Nasida Ria dan yuniornya Nida Ria, "the real girls band" asal Kota Semarang yang memainkan musik pop qasidah atau musik qasidah dengan sound-sound modern ala band yang memang lebih fresh.

Baca Juga Yuk! Nasida Ria dan Pesan "Perdamaian" yang Akan Terus Aktual dan Melegenda

Kelompok musik qasidah dengan konsep Band dengan 9 personil yang semuanya perempuan ini dikenal publik setelah merilis album Vol. 5 Perdamaian pada tahun 1982 yang menelurkan dua hits abadi sepanjang masa berjudul "perdamaian" dan "kota santri". Ingatkan!?


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun