Mohon tunggu...
Johan Japardi
Johan Japardi Mohon Tunggu... Penerjemah - Penerjemah, epikur, saintis, pemerhati bahasa, poliglot, pengelana, dsb.

Lulus S1 Farmasi FMIPA USU 1994, Apoteker USU 1995, sudah menerbitkan 3 buku terjemahan (semuanya via Gramedia): Power of Positive Doing, Road to a Happier Marriage, dan Mitos dan Legenda China.

Selanjutnya

Tutup

Bahasa Pilihan

Kata Pinjaman Indonesia dalam Bahasa Belanda

18 Agustus 2021   05:42 Diperbarui: 18 Agustus 2021   07:21 989
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ada ribuan kata pinjaman bahasa Belanda dalam bahasa Indonesia. Bagaimana dengan bahasa Belanda sendiri, apakah pernah meminjam dari kata berbahasa Indonesia (Melayu)?

Ya, tetapi hanya dalam bilangan ratusan, dan beberapa ahli etimologi Belanda sudah pernah mendata kata-kata itu, antara lain: J. Vercoullie pada 1898, dan Marlies Philippa, Frans Debrabandere, dan Arend Quak pada 2003.

Enne Koops dalam artikelnya bertanggal 20 Mei 2021, Top 50-Nederlandse woorden uit het Maleis en Indonesisch (Top 50-Kata-kata Belanda dari Melayu & Indonesia) mencatat ada 109 kata Melayu atau Indonesia dan 3 kata Jawa dipinjam ke dalam bahasa Belanda, menempatkan bahasa Indonesia di peringkat ke-7 dalam hal kata pinjaman.

Banyak kata-kata Melayu dan Indonesia yang dijadikan jargon kapal melalui personel pelaut dan musafir VOC, yang lalu berakhir dalam kamus bahasa Belanda.

Sebagian besar kata pinjaman Indonesia, 39 di antaranya, masuk ke dalam bahasa Belanda pada abad ke-19. Pada masa itu kehadiran Belanda di Hindia Belanda paling intensif. Akan tetapi, pada abad ke-20 juga, jumlah kata pinjaman itu cukup besar: 18 kata sebelum 1950 dan 10 sesudah 1950.

Pengaruh Belanda terhadap Melayu-Indonesia jauh lebih besar. Ada sekitar 8.000 kata dalam bahasa Indonesia yang dipinjam dari bahasa Belanda. Contoh yang baik adalah senapan, yang berasal dari 'snaphaan' dan cukup umum digunakan dalam bahasa Indonesia. Contoh-contoh lainnya adalah asbak, knalpot, spanduk (spandoek), mesin (machine), kantor (kantoor), buku (boek), kulkas (koelkast), dll.


Tambahan (keterangan lihat Addendum pascatayang):
Perlop atau cuti (verlof), perlop berbayar atau cuti berbayar (betaald verlof), bertukar cincin dalam bahasa Belanda disebut verlovingsring (cincin tunangan) yang dulu juga diadaptasi menjadi cincin perlop, sekarang tidak lagi tercantum dalam KBBI.

Tapi bagaimana pengaruh yang justru sebaliknya, dari Melayu-Indonesia ke Belanda? Berikut saya sajikan kata-kata pinjaman yang telah saya kumpulkan, yang jika kita bandingkan dengan Eyd, masih terlihat penggunaan "oe" dalam bahasa Belanda, padahal sudah kita tinggalkan.

amok - amuk.
amper - hampir.
aren - aren.

babi pangang - babi panggang.
banjeren - membanjiri.

bakkeleien
Ada yang bisa menebak makna kata ini? Dilihat dari akhiran "en," ini adalah sebuah kata kerja, atau kata benda jamak (bandingkan dengan contoh-contoh lain). Bakkeleien diadaptasi dari kata "berkelahi."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun