Mohon tunggu...
Ivan Wisnu Andaru
Ivan Wisnu Andaru Mohon Tunggu... Mahasiswa - Ivan Wisnu Andaru

Artikel

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Milad Muhammadiyah Ke-106 "Optimis Hadapi Covid-19: Menebar Nilai Utama"

28 November 2021   22:02 Diperbarui: 28 November 2021   22:18 168
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bisa dibilang masa pandemi Covid-19 ini menjadi transisi bagi seluruh dunia untuk lebih mawas diri dalam menjaga kesehatan, peduli terhadap sekitar, disiplin dan patuh akan kebijakan yang telah ditetapkan sejak adanya pandemi Covid-19 ini dan lain sebagainya. 

Karena milad Muhammadiyah ke 109 terjadi ketika pandemi Covid-19 ini, maka Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammdiyah Haedar Nashir mengusung tema " Optimis Hadapi Covid-19: Menebar Nilai Utama". 

Tujuan diangkatnya tema ini yaitu yang pertama, agar seluruh warga bangsa optimis dalam masa pemulihan Covid-19 ini dan terus menjaga semangat optimisme, kebersamaan, menguatkan nilai-nilai yang memperkuat kebersamaan dan menghindari nilai-nilai yang merusaknya. 

Muhammadiyah sejak awal adanya pandemi ini, konsisten untuk berusaha dengan segala kemampuan, sumber dana, sumber daya, dan sistem yang digerakkan untuk turut andil dalam pemberian solusi dan juga optimis dalam menghadapi situasi yang terjadi.

Kedua, agar warga bangsa mengembangkan nilai-nilai utama dengan semangat ta'awun dan kebhinekaan. Makna dari tujuan kedua ini yaitu karena Bangsa Indonesia tidak mungkin bisa maju jika berjalan sendiri tanpa adanya usaha bersama atau kerjasama antar warga bangsanya. Maka kerjasama dari seluruh pihak dengan program-program yang membantu dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini sangat penting dan sangat dibutuhkan.

Selain itu, juga menebar nilai-nilai utama, dimana makna nilai yaitu sesuatu yang berharga dan dijunjung tinggi dalam kehidupan manusia. Nilai-nilai utama yang dikembangakan diantaranya, nilai tauhid prokemanusiaan, nilai pemuliaan manusia, nilai persaudaraan dan kebersamaan, nilai kasih sayang, nilai kesungguhan berikhtiar, nilai keilmuan, serta nilai kemajuan. Nilai-nilai tersebut dapat dijadikan dasar dalam menyikapi pandemi Covid-19, sekaligus mengembangkan sikap luhur pasca pandemi karena nilai-nilai utama tersebut sangat bermakna bagi keberlangsungan kehidupan bersama umat manusia.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun