Mohon tunggu...
Zidan Syauqi
Zidan Syauqi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Zidan

just nothing trynna do something

Selanjutnya

Tutup

Film

Rekomendasi 3 Film atau Series yang Bisa Meningkatkan Motivasi

17 Maret 2021   07:01 Diperbarui: 17 Maret 2021   07:07 160
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Film. Sumber ilustrasi: PEXELS/Martin Lopez

Film merupakan sebuah tontonan yang bertujuan untuk menghibur para penonton. Apabila seseorang merasa suntuk, stress, maka salah satu untuk melepaskan penat tersebut bisa dengan cara menonton film yang disukai. Ada banyak sekali genre di dunia perfilman. Mulai dari action, Romance, comedy, sci-fi, horror, thriller, dan lebih banyak lagi. Tapi pernahkah kamu merasa bahwa film bisa meningkatkan motivasi?  mungkin merasa tapi secara tidak sadar. Kali ini penulis akan memberi tahu 3 rekomendasi film atau series yang bisa meningkatkan motivasi.

1. The Billionaire

Film yang dirilis tahun 2011 ini merupakan film dengan genre biografi yang menceritakan tentang seorang remaja 16 tahun yang gemar bermain game online menjadi miliarder dengan berbisnis dan berjuang melewati tantangan dan rintangan.  Dikutip dari kompas.com, The Billionaire merupakan  Film ini diangkat dari kisah nyata pengusaha muda bernama Top Itthipat yang berhasil menjadi miliarder berkat produk cemilan rumput lautnya, Tao Kae Noi. Film ini sangat cocok untuk memotivasi para pebisnis. The Billionaire memiliki rating di IMDb 7.8/10, dan di Rotten Tomatoes 83%.

2. Start-Up

Film series drama korea yang belum lama ini booming di dunia industri perfilman. Film series yang dirilis tahun 2020 ini memiliki 16 episode. Start-Up sangat direkomendasi untuk para pebisnis terlebih yang masih baru memulai bisnisnya karena film ini menceritakan kisah orang-orang di dunia perusahaan start-up. Pokoknya kalau dilihat dari  perjuangan dan tekadnya, series ini sangat direkomendasi. Series ini memiliki rating di IMDb 8.1/10.

3. Itaewon Class

Rekomendasi yang terakhir ini berasal dari drama korea juga yang booming sebelum Start-up rilis. Film ini mengisahkan tentang Park Sae Ro Yi yang membuka restoran di kota Itaewon. Pada saat pertama masuk sekolah, dia menonjok teman kelasnya karena membully teman sekelasnya yang lain. Park Sae Ro Yi yang menolak meminta maaf akhirnya dikeluarkan dari sekolah dan bapaknya dipecat dari perusahaan. Ini merupakan film yang sangat direkomendasi, karena emosionalnya sangat dapat. Itaewon Class memiliki 16 episode. Series ini memiliki rating di IMDb 8.2/10.

Itulah beberapa rekomendasi film atau series  yang bisa meningkatkan motivasi. Bagaimana menurut kamu?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun