Mohon tunggu...
Istiqomah
Istiqomah Mohon Tunggu... Mahasiswa - UMY

Be Your Self

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Prinsip Aqidah Ahlus Sunnah Wal-Jama'ah

21 Oktober 2021   20:40 Diperbarui: 21 Oktober 2021   21:17 4354
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mempelajari tentang hal ini tentunya kita perlu tau dulu bagaimana kita mengartikan pengertian Ahlus Sunnah Wal-Jamaah. Mempelajari aqidah haruslah tepat, karena pada dasarnya mempelajari aqidah yang benar termasuk hal yang sangat penting dan wajib bagi umat muslim untuk mempelajari ilmu-ilmu agama salah satunya mengenai aqidah ini. 

Aqidah ini akan mempengaruhi bagaimana kita meyakini sesuatu dan sesuatu tersebut benar adanya serta sesuai dengan ajaran panutan kita, karena aqidah yang benar adalah aqidah yang diyakini serta diamalkan oleh sahabat Rasul SAW.

Aswaja (Ahlus Sunnah Wal-Jama'ah) ini merupakan salah satu dari beberapa diantara aliran-aliran yang muncul dalam sejarah islam. Golongan aswaja ini golongan yang mengikuti ajaran yang telah diamalkan Nabi Agung Besar Muhammad SAW. serta sahabatnya. Sehingga dalam perkembangan pemikiran islam aswaja dikenal cukup luas karena banyak dikatakan dan dinyatakan golongan aswaja ini golongan yang banyak pengikutnya.

Secara umum definisi Ahlus Sunnah Wal-Jama'ah yaitu sekelompok orang yang mengikuti ajaran sunnah Nabi Muhammad SAW. yang diikuti oleh sekelompok umat islam mayoritas pada masa sahabat (Rasulullah masih hidup) secara konsisten. Dasar aqidah ini tentunya bersumber pada Al-Qur'an dan As-Sunnah sehingga mencakup dalam segala aspek bidang kehidupan umat manusia. 

Aswaja memiliki 2 makna, makna khusus mencakup dalam konteks tauhidiyyah dan secara umum mencakup konteks ajaran islam secara kaffah. 

Abdullah bin Abdul Hamid Al-Atsari menyampaikan bahwa aqidah Aswaja berdiri diatas manhaj salafuh salih, berdiri diatas langkah agama yang jelas dan baik dalam masalah aqidah, maupun akhlak. Aswaja berpegang teguh menjauhi ajaran yang bid'ah kemudian sportif dengan syariat. Secara umum, prinsip Ahlus Sunnah Wal-Jama'ah yaitu:

  1. Rukun dan Iman

Definisi iman menurut Aswaja yaitu membenarkan dengan hati dan mengucapkan dengan lisan, digerakkan dengan anggota badan, bertambah dengan ketaatan dan berkurang dari kemaksiatan. 

Kesempurnaan iman seseorang yaitu dengan berdiri diatas tegaknya enam rukun iman yang telah ditetapkan dan diimani dengan sungguh-sungguh semata hanya kepada Allah ta'ala. Barangsiapa umat muslim yang ingkar terhadap salah satu dari enam iman tersebut maka ia adalah orang yang merugi. Ada enam rukun iman:

a) Pertama, iman kepada Allah SWT.

b) Kedua, iman kepada malaikat

c) Ketiga, iman kepada kitab

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun