Mohon tunggu...
Isnaini Khomarudin
Isnaini Khomarudin Mohon Tunggu... Full Time Blogger - editor lepas dan bloger penuh waktu

peminat bahasa daerah | penggemar kopi | pemburu buku bekas

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Sihir Sarung Batik yang Menaklukkan Pandemik

11 Januari 2022   10:04 Diperbarui: 11 Januari 2022   10:07 1551
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sihir sarung batik taklukkan pandemik. (Foto: dok. Edo)

Fitur COD seperti ini juga dapat mencegah terjadinya penipuan dengan modus salah kirim atau tidak kirim barang sama sekali sementara pembayaran sudah diterima penjual.  

PakeCOD JNE bikin semua happy.
PakeCOD JNE bikin semua happy.

Selain membangun pamor usaha dan memenuhi kepuasan pelanggan, keamanan COD toh telah dijamin oleh JNE sebagai penyedia ekspedisi terbaik. Dalam konteks inilah JNE berperan sebagai jembatan cinta antara pembeli dan penjual sesuai tagline populernya “Connecting Happiness”. Kedua pihak merasa bahagia dan diuntungkan dengan kehadiran fitur JNE yang inovatif.

Ini sejalan dengan pernyataan Hasmeliyani Suseno, Head of National Sales JNE yang menegaskan bahwa, “Berbagai program dan layanan yang diberikan JNE merupakan bentuk komitmen kami untuk UMKM sesuai dengan tagline JNE yaitu Connecting Happiness.” 

Fitur COD adalah bagian dari Extreme Collaboration antara JNE bersama Dewa Selling sebagai respons atas tantangan pasar di era Industri 4.0 yang semuanya mengalami digitalisasi. Pemilik UMKM cukup mengisi formulir yang tersedia di website PakeCOD.com lalu sales representative JNE akan mengontak untuk membantu.

“Jadi pembeli bayar barang + ongkir pas barang sampai rumah,” ungkap Edo lebih lanjut tentang kemudahan COD. Keunggulan lain fitur COD JNE juga adanya tawaran diskon untuk semua zona dan pencairan dana dua kali seminggu melalui dashboard yang praktis.


Akses ke dashbord juga memudahkan untuk melakukan input orderan dan melacak pengiriman. Selain itu, masih ada support khusus dari tim PakeCOD jika sewaktu-waktu pengirim mengalami kendala dan ingin berkonsultasi. Namun ingat, untuk bisa menikmati fitur ini pastikan kita sudah menjadi anggota JLC (JNE Loyalty Card) dan mengirimkan paket dengan layanan Reguler.

Sihir batik taklukkan pandemik

Dari Edo dan Sarung Tentrem kita bisa memetik tiga pelajaran penting. Pertama, potensi lokal bisa disulap menjadi komoditas bernilai finansial asalkan dikerjakan secara kreatif seperti terlihat dalam motifnya yang segar, mencerminkan akulturasi orisinalitas warisan budaya dipadukan dengan gaya kasual masa kini. Pemilihan kain premium cotton Sanforized dan penghilangan pola sorot atau tumpal di tengah sarung turut mendongkak penjualan. Apalagi mereka memilih menggunakan pewarna alami yang ramah lingkungan sebagai ikhtiar untuk mendukung kelestarian bumi, yang jelas menjadi value yang positif.

Sihir sarung batik taklukkan pandemik. (Foto: dok. Edo)
Sihir sarung batik taklukkan pandemik. (Foto: dok. Edo)

Kedua, pandemi bukan alasan untuk berpangku tangan dan sibuk menyalahkan situasi. Meminjam filosofi orang Jawa, obah, mamah, maka Sarung Tentrem yakin bahwa bahwa keberanian mengambil tindakan (obah) akan membuka peluang untuk bisa makan (mamah). Sarung Tentrem terbukti berjaya walau lahir di tengah wabah.  

Ketiga, untuk bisa sukses kita harus berkolaborasi dengan pihak yang mumpuni. Fitur COD yang ditawarkan JNE memikat Sarung Tentrem karena mereka bisa memetik berbagai keuntungan sebagai UMKM yang belum lama beroperasi. Dalam bahasa anak zaman now, kolaborasi dan sinergi adalah jalan ninja untuk mencapai kemajuan usaha.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun