Mohon tunggu...
Media Informatif
Media Informatif Mohon Tunggu... Penegak Hukum - Media informatif berisi artikel yang bersifat memberitahukan kepada khakayak ramai

Media informatif

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Milenial Harus Bijak Bermedia Sosial

31 Oktober 2018   10:31 Diperbarui: 1 November 2018   14:15 335
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Picture : Media Informatif

Media informatif - Media Sosial (Medsos) bukanlah barang baru bagi generasi muda. Hampir sebagian besar generasi millennial memanfaatkannya sebagai sarana komunikasi. Tetapi, tidak sedikit pula yang menggunakannya untuk hal-hal negatif.

Oleh karena itu generasi millennial yang lahir sebagai digital native diharapkan menggunakan media sosial secara benar dalam hal penyebaran informasi, yakni bersifat mencerahkan, mendidik dan menyampaikan kedamaian kepada publik.

Informasi yang disebar harus mengandung unsur positif dalam membangun kesatuan, kedamaian dan kebersamaan dalam bingkai kebhinekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Kita harus memahami ketentuan-ketentuan yang sudah diatur dalam UU. Agar kita tidak menyalahgunakan medsos yang berdampak pada kerugian bagi diri kita sendiri maupun orang lain. Mengingat berita bohong atau yang sering disebut dikhalayak ramai dengan Hoax berdampak terhadap stabilitas keamanan masyarakat.

"Terlebih lagi, saat ini sudah dekat dengan tahun politik. Sedikit saja salah berkomentar, bisa menimbulkan reaksi bermacam-macam dari publik".

Perkara pilihan tentang suka atau menyukai sesuatu maupun seseorang, itu masih merupakan ranah pribadi. Tetapi, ketika kesukaan dan ketidaksukaan itu disampaikan melalui media sosial maka itu akan menjadi ranah publik dan dikonsumsi oleh publik, yang mana nantinya akan dapat menyebabkan perpecahan.

BACA JUGA : Jangan biarkan anak remaja anda bermain drama di sosial media

Jangan hanya karena sebuah informasi yang belum tahu letak kebenarannya kita terpecah belah, persolan suka tidak suka kita dapat sampaikan dan surati langsung, jangan menggoreng isu yang belum jelas kebenaran dan sumbernya hingga membuat kegaduhan, komen irsyad pada salah satu status pengguna fb.

Maka kita kaum millennial sebagai digital native, social control dan agent of change mari bijak dalam bermedia sosial dan mulai menyaring informasi yang diterima baik secara langsung maupun dari media sosial, jangan menyebarkan Hoax!, tutupnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun