Mohon tunggu...
IrfanPras
IrfanPras Mohon Tunggu... Freelancer - Narablog

Dilarang memuat ulang artikel untuk komersial. Memuat ulang artikel untuk kebutuhan Fair Use diperbolehkan.

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Tigres UANL, "Tim Kampus" yang Nyaris Jadi Juara Dunia

13 Februari 2021   16:27 Diperbarui: 15 Februari 2021   03:32 2332
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Skuad Tigres UANL berfoto bersama usai menerima medali perak sebagai runner-up Piala Dunia Antarklub 2020. | foto: Twitter @TigresOficial

Laga final Piala Dunia Antarklub 2020 telah selesai digelar di Education City Stadium, Al Rayyan, Qatar, Kamis (11/2) malam waktu setempat. Bayern Munich resmi keluar sebagai juara dunia usai kandaskan perlawanan Tigres UANL.

Gol Benjamin Pavard di menit ke-59 menjadi satu-satunya gol yang tercipta di laga tersebut. Bayern pun sukses merengkuh trofi Piala Dunia Antarklub keduanya setelah tahun 2013.

Berbagai media nasional, internasional, bahkan media sosial ramai membicarakan kemenangan Bayern. Bagaimana tidak? Berkat tambahan trofi tersebut, wakil UEFA itu telah meraih 6 trofi juara dalam setahun, alias sextuple. 

Sebuah hasil yang tidak mengejutkan, bahkan biasa saja. Bayern Munich adalah juara Liga Champions UEFA 2020 dengan catatan impresif. Mengalahkan Barcelona 8-2 di perempat final, membekuk Lyon 3-0 di semifinal, dan menundukkan PSG 1-0 di final. Tahun 2020 bisa dibilang tahun sempurna Bayern di bawah asuhan Hans-Dieter Flick.

Lolosnya Bayern ke partai final, lalu menjuarai piala dunia adalah hasil yang sudah diprediksi banyak pihak. Namun, siapa yang menjadi lawannya di partai final adalah sesuatu yang di luar prediksi.

Ya, lolosnya Tigres UANL ke final adalah kejutan di Piala Dunia Antarklub 2020. Banyak pihak yang memprediksi kalau Palmeiras, juara Copa Libertadores 2020 yang akan jadi lawan Bayern di final. Seperti yang sudah-sudah, final Piala Dunia Antarklub selalu identik dengan UEFA vs CONMEBOL.

Sayangnya, prediksi tersebut salah. Tigres UANL, klub asal Meksiko, juara Liga Champions CONCACAF 2020 berhasil mengalahkan perlawanan Palmeiras di partai semifinal. Eksekusi penalti Andre-Pierre Gignac mengantarkan Tigres jadi wakil CONCACAF pertama yang lolos ke partai final Piala Dunia Antarklub.

Ironisnya, capaian bersejarah Tigres di ajang ini seketika dilupakan usai kalah di partai final dari Bayern Munich. Padahal, selain perjuangannya yang harusnya lebih diapresiasi, ada hal menarik lain dari klub asal Meksiko ini.

Bagi saya, jauh lebih menarik mengulik sejarah dan profil Tigres UANL. Tak sia-sia, fakta-fakta menarik berhasil saya temukan dan berikut ulasannya.

Tigres UANL, Klub Besar Meksiko, Rival Abadi Monterrey

Tigres UANL baru sekali ini berlaga di ajang sekelas Piala Dunia Antarklub. Bayangkan, baru pertama kali, tapi langsung bikin kejutan dengan lolos ke final. Padahal, Tigres harus memulai ajang ini dari ronde kedua menghadapi wakil Asia, Ulsan Hyundai.

Tigres lolos ke ajang Piala Dunia Antarklub setelah menjuarai Liga Champions CONCACAF 2020. Di partai final yang digelar pada 22 Desember 2020 lalu, Tigres berhasil mengalahkan wakil Amerika Serikat, Los Angeles FC 2-1.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun