Mohon tunggu...
IrfanPras
IrfanPras Mohon Tunggu... Freelancer - Narablog

Dilarang memuat ulang artikel untuk komersial. Memuat ulang artikel untuk kebutuhan Fair Use diperbolehkan.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Kembalinya Ibrahimovic dan Rencana Transfer AC Milan

29 Desember 2019   09:20 Diperbarui: 29 Desember 2019   09:24 90
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ibrahimovic akan dikontrak Milan selama 6 bulan hingga akhir musim dengan opsi perpanjang satu tahun. (sumber: sempremilan.com)

Dampak transfer Ibra tak selesai sampai disitu. Menurut Pietro Balzano Prota, jurnalis olahraga Italia, Milan dibawah kendali Maldini dan Boban masih akan menambah 2 hingga 3 pemain baru.

Posisi bek dan gelandang akan menjadi fokus pembenahan, tapi tak menutup kemungkinan adanya striker atau winger baru yang akan merapat ke San Siro.

Nama bek muda Barcelona, Todibo selama sepekan terakhir ini dikabarkan tengah menjalin komunikasi dengan Milan. Namun, sepertinya akan sulit mendapat pemain muda ini secara permanen.

Selain Todibo, pemain muda Spanyol, Dani Olmo juga tengah diminati Milan. Milan sendiri sebenarnya sudah meminati pemain Dinamo Zagreb ini dari awal musim lalu dan siap menyodorkan tawaran kembali Januari esok.

Milan yang tengah mencoba memperkuat lini tengah mereka juga sempat dirumorkan meminati gelandang Manchester United, Nemanja Matic. Tetapi apabila rumor ini benar, Milan harus bersaing dengan Mourinho yang juga dikabarkan ingin bereuni dengan mantan anak asuhnya itu.

Hingga menjelang dibukanya bursa transfer Januari, Milan sejauh ini juga sudah dirumorkan mendekati Stanislav Lobotka dari Celta Vigo dan Elneny dari Arsenal. Selain Elneny, Mustafi yang pernah merumput bersama Sampdoria juga tengah dimintai Milan.


Yang jelas, Milan baru saja memastikan menambah daya gedornya yang lemah di musim ini berkat kedatangan Ibra. Ibra sendiri dikontrak Milan selama 6 bulan dengan gaji diperkiran mencapai 3 juta euro pertahun dan ada opsi perpanjangan kontrak dan kenaikan gaji berdasarkan performa dan golnya.

Menarik menunggu geliat Milan di bursa transfer besok. Milan yang tengah terpuruk di posisi 11 klasmen dengan 21 poin dari 17 pertandingan dan hanya mampu mencetak 16 gol saja sedang berusaha bangkit di paruh kedua Liga. Dan apakah Ibrahimovic mampu menjawab tantangan diusianya yang sudah 38 tahun itu? Semoga saja tim sekota Internazionale ini bisa kembali ke performa terbaiknya. Salam sepakbola.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun