Mohon tunggu...
Inavoice
Inavoice Mohon Tunggu... Lainnya - The Biggest Audio Marketplace and Voice Over Agency in Indonesia

There are several works we can do for you to boost up your project! From our audio marketplace, you can purchase music for your products or campaign, along with various unique voices from our voice over Indonesia talents. We also provide 18 different languages and more languages soon You can also create your own music for your project with us!

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Tren Apa yang Saat Ini Dalam Industri Voice Over?

21 Februari 2023   15:52 Diperbarui: 21 Februari 2023   16:27 507
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Voice over, edit via/unsplash.com

Bicara soal tren adalah sesuatu yang tengah boom dan digandrungi. Begitu pula tahun ini yang menjadi era paling gemilang bagi industri voice over Indonesia. Bagaimana tidak, permintaan sulih suara terus meningkat, beragam layanannya dibutuhkan untuk berbagai bidang mulai dari munculnya online streaming hingga artificial intelligence.

Mengikuti tren di industri voice over, Inavoice memberikan banyak pilihan kepada calon klien, termasuk memilih talent yang sesuai. Itu juga didukung oleh perangkat keras dan lunak yang mumpuni, proses produksi terbilang praktis dan lebih profesional.

Anyway, tren apa yang kini sedang banyak dibicarakan dalam industri voice over? Cari tahu pada ulasan di bawah ini, yuk!

Teknologi baru apa yang digunakan dalam industri voice over

Industri voice over telah ada selama lebih dari satu abad. Sejak siaran radio pertama pada tahun 1906, bidang ini berkembang pesat dan memunculkan talenta baru. Dengan munculnya televisi, iklan serta pemasaran, turut menambah laju sulih suara.

Sejak saat itu, kemudian muncul teknologi terbaru setiap tahunnya, tidak terkecuali di tahun 2023. Nah, apa saja sih teknologi yang kini menjadi tren dalam voice over?

1. Voice over generators


Bersamaan dengan munculnya AI dan teknologi sintesis suara, voice over generator mulai muncul di pasaran. Kemajuan pesat ini juga memperingkas proses produksi, yang mana kamu tidak perlu lagi menggunakan sampel suara dalam jumlah besar dan tentunya memanfaatkan alat profesional.

Kini beragam jenis suara bisa diproduksi secara mudah dan cepat dengan voice over generator. Adapun yang tengah menjadi tren seperti Murf, Synthesys, Listnr, Lovo, Play.ht, Respeecher, hingga Speechmaker.

2. Voice over software

Voice over berfungsi menyampaikan ide-ide penting dan mengekspresikan skenario secara emosional kepada penonton. Akibatnya banyak bisnis mengandalkan format video dengan sulih suara sebagai media promosi.

Namun demikian untuk menciptakan hasil suara yang berkualitas biasanya dibutuhkan peralatan teknis yang cukup mahal. Tapi, kini semuanya bisa dibuat dengan biaya relatif murah, cara praktis dan dilakukan dimana saja melalui voice over software.

Dengan voice over software seperti animaker voice, natural, reader, hingga wideo, kamu bisa mengonversi skrip video, dokumen esai, atau teks apapun menjadi suara manusia yang benar-benar natural. Teknologi ini dijalankan berdasarkan kecerdasan buatan guna menghasilkan suara yang realistis.

3. Custom Voice Assistants

Voice assistants berfungsi sebagai mitra digital dan membimbing pengguna melakukan berbagai macam kegiatan. Kemampuan yang mampu beradaptasi dengan user membuatnya siap menguasai berbagai sektor layanan.

Bahkan teknologi ini masih terus dikembangkan hingga saat ini untuk memasuki berbagai industri seperti jaringan transportasi, lembaga pendidikan hingga dunia hiburan.

4. Multi-Modal AI

Interaksi manusia dengan dunia digital terus berkembang, sehingga melambungkan peran teknologi dalam kehidupan sehari-hari. Oleh karenanya berbagai jenis data digunakan termasuk format ucapan, gambar, teks dan numerik.

Multi-Modal AI menggunakan beberapa algoritma pemrosesan kecerdasan untuk mengkonsolidasikan informasi serta memberikan solusi terbaik.

5. AR dan VR

Augments Reality dan Virtual Reality adalah teknologi terbaru yang berhasil mengubah pandangan pengguna. Semuanya dijalankan berdasarkan teknologi AI. Kini, tren ini tengah dikembangkan untuk industri gaming dan diprediksi akan merambah ke sektor lainnya.

6. Cloud Adoption

Penggunaan Cloud Adoption tengah meningkat secara eksponensial dan menjadi tren terbaru. Teknologi ini digerakkan oleh voice AI dan berfungsi untuk menganalisis data. Diprediksi hingga tahun-tahun mendatang, chatbot dan voice assistants cloud tidak bisa dipisahkan.

7. Voice Over Touch

Voice over touch sebenarnya muncul di masa pandemi sebab pada saat itu terjadi pembatasan interaksi. Itulah mengapa teknologi ini hadir sebagai solusi mempercepat transisi dari perintah layar sentuh ke suara. Hingga kini, ini masih menjadi tren dan kemungkinan besar andalan di masa mendatang.

Tren teknologi dalam voice over masih akan terus berkembang setiap tahunnya. Hal ini memberikan dampak besar pada industri sulih suara, yang mana permintaan akan terus meningkat.

Bagaimana permintaan voice over berubah dalam beberapa tahun terakhir? 

Industri voice over semakin menjadi primadona dalam beberapa tahun terakhir. Permintaannya melonjak seiring dengan naiknya video media sosial, video blog dan interaktif. Fenomena ini juga turut melambungkan jumlah voice actor yang mengisi berbagai layanan yang dibutuhkan.

Iklan audio bahkan mengalami peningkatan tajam pada tahun 2022 dan diperkirakan tren ini akan berlangsung hingga 2023. Dilansir dari VoyzApp, sebagian besar produk suara seperti audio digital dan podcast naik sebesar 25%.

Peluang bagi bisnis untuk menampilkan kampanye iklan audio kepada pendengar semakin meningkat karena sebagian besar dari mereka menggunakan podcast dan layanan musik digital. Audiens yang mendengarnya diharapkan bisa mengambil tindakan, sehingga promosi ini dinilai efektif.

Perkembangan terbesar selanjutnya adalah ketika Netflix berupaya menarik audiens dari seluruh dunia dengan film dan subtitle. Guna mempermudah penonton, perusahaan bahkan beralih pada sulih suara untuk menyampaikan pesan dengan bahasa lokal masing-masing negara.

Layanan streaming global seperti Prime Video dari Amazon, Disney++ oleh Walt Disney serta platform lainnya menawarkan berbagai macam program dari seluruh dunia dengan bahasa native. Akibatnya bagaimana? Tentu saja meningkatkan permintaan voice actor.

Industri voice over menjadi sangat menguntungkan karena menghubungkan suatu brand dengan audiens secara langsung. Materi sulih suara yang menarik bahkan bisa dimodifikasi agar sesuai dengan iklan di masing-masing platform. Menggunakan strategi ini, bisnis bisa menjangkau pelanggan di berbagai saluran dan menciptakan brand awareness.

Kebutuhan konten berbasis audio meningkat dengan cepat, sehingga menjadikan permintaannya juga berbanding lurus. Oleh sebab itu, saatnya menerapkan audio branding yang dibuat secara profesional sebagai solusi terbaik mengenalkan brand pada khalayak umum. Inavoice adalah agensi digital komunikasi terbaik di Indonesia dengan pasar internasional yang akan memberikan layanan terbaiknya untuk berbagai macam industri.

Bagaimana voice over artist beradaptasi dengan perubahan tren? 

Sebagian besar voice actor yang bekerja di industri voice over melakukannya secara freelance, sehingga biasanya direkrut untuk proyek tertentu atau per jam. Ketika perusahaan membutuhkan iklan yang bervariasi dengan penayangan di masing-masing platform, maka ini menjadi keuntungan bagi mereka karena bisa mencoba hal berbeda.

Namun dengan tren yang terus berubah dari tahun ke tahun, lantas bagaimana para voice artists beradaptasi, terlebih persaingan juga semakin ketat?

Sebagai voice over artists kamu perlu menemukan cara untuk membedakan diri dengan lainnya. Pertama dan yang terpenting ialah mengembangkan suara unik. Ada kalanya bereksperimen dengan berbagai teknik vokal, infleksi dan tempo agar menemukan gaya orisinil.

Selanjutnya terkait perkembangan teknologi, voice over artist perlu mengenal atau sekadar memahami beragam tools rekaman. Ini akan memberikan hasil berkualitas. Misalnya saja mikrofon, audio interface dan software pengeditan. Apakah hanya itu saja?

Tentu tidak, mengembangkan keterampilan akting adalah faktor yang tidak kalah penting dalam sulih suara. Ini akan membantu kamu menerima berbagai peran, baik untuk pengisi suara film, animasi dan iklan. Kemudian bangun hubungan secara profesional dengan berbagai sektor industri. Ada kalanya perlu memanfaatkan media sosial guna meningkatkan visibilitas.

Kamu harus terus ingat bahwa industri ini segala sesuatunya terus berubah dan sebagai voice over artist perlu mengikuti tren dan kemajuan teknologi saat ini. Terbuka mempelajari keterampilan serta teknik baru agar tetap relevan di bidang yang digeluti.

Sebagai kesimpulan, seorang voice over artist memerlukan kombinasi antara suara unik, mengenal peralatan profesional, jago akting, memperluas jaringan dan tetap mengikuti tren terbaru. Dengan mengikuti strategi ini, maka akan berada di jalur yang tepat untuk membangun karir.

Jenis pekerjaan voice over apa yang banyak diminati?

Bagi voice over actor, karir dalam sulih suara bisa menyenangkan sekaligus menguntungkan. Ada berbagai macam pekerjaan yang berhubungan dengan itu, masing-masing memberikan kesempatan yang mengasah kemampuan mereka.

Akan tetapi beberapa jenis pekerjaan voice over berikut begitu populer dan mengalami lonjakan permintaan, apa saja?

1. Animasi

Ini adalah kategori yang dipikirkan oleh kebanyakan orang ketika mendengar tentang voice over. Animasi terdiri dari gambar dan digerakkan secara digital. Selain kartun dari Nickelodeon dan Disney, juga terdiri dari film, televisi dan acar web.

Kini Youtube turut menciptakan kreator-kreator animasi independen, sehingga turut menaikkan permintaan voice over.

2. Komersial

Pengisi suara komersial digandrungi oleh banyak voice actor karena selalu dibutuhkan oleh banyak perusahaan. Kategori ini selalu melibatkan promosi produk atau jasa dalam bentuk iklan yang ditayangkan di televisi, radio, web atau media sosial.

Panjang iklan komersial hanya berkisar 30 hingga 60 detik, namun dinilai begitu menguntungkan bagi voice actor. Akan tetapi pengisi suara dituntut untuk bisa mewakili suatu brand serta memiliki suara berdaya tarik, sehingga mampu menaikkan penjualan.

3. Narasi 

Narasi adalah suara yang menceritakan gambar atau film untuk membantu menceritakan kisah, baik dari sudut pandang karakter atau pihak ketiga. Kamu bisa menemukan konten jenis ini pada The History Channel, Discovery dan National Geographic.

4. Audiobooks

Audiobooks adalah voice over product yang paling populer dalam beberapa tahun terakhir. Awalnya dimulai dari Apple Books dan Audible hingga saat ini para pengisi suara mempunyai peluang yang sangat besar untuk berkembang.

Audiobooks biasanya melibatkan professional voice actor yang berasal dari agensi maupun melalui proses rekaman secara mandiri.

5. E-learning

E-learning adalah kategori voice over yang dikembangkan oleh banyak profesional. Biasanya untuk kebutuhan konten instruksional dan pendidikan. Sementara nantinya konten bisa diunduh atau digunakan pada smartphone, e-learning atau dokumen suara penting bagi suatu lembaga.

6. Video game/interaktif

Industri video game adalah salah satu industri terbesar di dunia. Bidang ini menciptakan peluang besar bagi pengisi suara untuk menyalurkan kemampuannya. Berawal dari Xbox, PlayStation, Nintendo dan permainan lainnya.

Video game seringkali membutuhkan suara yang beragam, seperti dipukul, jatuh, dan bahkan berteriak, sehingga voice actor benar-benar dituntut untuk serba bisa. Saat ini, video game menggunakan motion capture dan performance, maka dari itu mereka tidak hanya menjadi pengisi suara karakter tetapi juga model gerakan tubuh.

7. Promo

Promo adalah iklan yang secara khusus mempromosikan suatu pertunjukan atau segmen. Part ini biasanya terdengar hanya “Hubungi kami lebih lanjut” atau “Jangan lupa diskon hari ini”.

Beberapa perusahaan atau klien menggunakan suara yang sesuai dengan demografi program yang dipromosikan. Dulunya, jenis ini biasanya ditayangkan untuk televisi, namun sekarang sudah merambah ke Youtube. Jadi, memang membuka peluang besar untuk voice actor.

Deretan pekerjaan voice over di atas kini sedang menjadi tren. Maka, inilah saat yang tepat bagi pengisi suara untuk menyalurkan kemampuannya sekaligus mencari keuntungan.

Apakah ada peluang bagi voice over untuk berkembang?

Industri voice over telah lama ada sejak satu abad yang lalu. Ini terus berkembang dan peluang pengisi suara tidak pernah terbatas. Dengan munculnya televisi, iklan dan pemasaran menjadi bukti bahwa sulih suara merupakan suatu kebutuhan.

Dilansir dari Get Blend, di tahun 2022 saja adalah lebih dari 2,4 juta podcast aktif. Belum lagi audiobook yang terjual secara global hingga 4,1 miliar dolar Amerika. Bisa dikatakan bahwa teknologi seperti internet yang membuat voice over lebih menonjol dari sebelumnya.

Sementara peluang voice over di tahun ini diprediksi terus mengalami lonjakan. Artinya sulih suara semakin relevan dengan tren masa kini. Misalnya saja seperti promosi video media sosial, blog, hingga video interaktif.

Saat ini lebih banyak konten animasi, film dokumenter dengan narasi dan peningkatan lokalisasi serta penerjemahan konten, sehingga permintaan terhadap audiovisual ini begitu besar. Di Indonesia sendiri, sulih suara mengambil peran di berbagai industri, seperti komersial, korporat, tujuan penerjemahan, konten hiburan dan lain sebagainya.

Bagaimana kemajuan teknologi memengaruhi kualitas voice over

Perangkat keras yang digunakan oleh industri voice over dahulu jelas berbeda dengan sekarang. Saat ini semuanya serba canggih, seperti mikrofon dengan kualitas penjernih suara, headphone, komputer hingga mobile devices.

Semua kinerja perangkat keras tersebut kini bahkan juga didukung oleh software yang semakin meningkatkan kualitas suara. Lalu, jika voice actor berhalangan, berkat teknologi pula mereka bisa merekam suara dari rumah. Menarik, bukan?

Apalagi di beberapa tahun belakangan ini ramai dengan tren AI yang merupakan produk dari teknologi. Meski awalnya mengkhawatirkan karena bisa menggantikan posisi manusia, namun tidak perlu khawatir sebab AI sendiripun membutuhkan suara manusia agar terdengar realistis.

Industri teknologi adalah salah satu yang terus berevolusi. Bidang ini berfokus pada penelitian, pembuatan dan pengembangan alat serta perlengkapan yang membantu industri voice over berkembang pula. Jadi tentunya, kualitas sulih suara akan lebih baik seiring dengan berkembangnya zaman.

Strategi apa yang digunakan untuk memaksimalkan visibilitas voice artist?

Sebagai voice artist, kamu harus memahami pentingnya kehadiran yang kuat di industri ini. Tanpa visibilitas, sulit untuk mendapatkan daya tarik dan membangun karir yang sukses.

Itulah mengapa penting untuk menyusun strategi yang tepat untuk membantu menjangkau target audiens serta melebarkan sayap di industri voice over.

Membuat website yang menampilkan portofolio

Memiliki website profesional adalah kunci untuk memasarkan suara kamu. Jadikan ini sebagai platform memamerkan karya, menonjolkan keahlian dan terhubung dengan klien potensial.

Strategi ini juga memberikan kesempatan untuk menjadikan diri sebagai ahli di bidangnya dengan menyediakan konten berharga seperti unggahan blog, video dan klip audio. Membuat website juga memungkinkan membangun citra diri yang profesional.

Manfaatkan media sosial

Media sosial kini menjadi andalan semua profesi, salah satunya voice artist. Platform seperti Facebook, Twitter dan Instagram menawarkan berbagai cara untuk terlibat dengan klien potensial. Buat konten menarik dan relevan, unggah secara teratur dan dorong followers berinteraksi.

Dengan strategi yang tepat, kamu bisa menjangkau banyak audiens serta terhubung dengan professional voice artist lainnya. Selain itu, media sosial dapat digunakan untuk mengarahkan website traffic serta meningkatkan visibilitas.

Manfaatkan podcast dan radio

Podcast atau radio memungkinkan voice artist menjangkau klien yang belum pernah mendengar tentang kamu. Selain itu, strategi ini turut memberikan kesempatan untuk berkolaborasi dengan profesional serta mendapatkan eksposur.

Membuat kampanye podcast atau radio efektif membutuhkan perencanaan matang. Pertama, identifikasi target audiens dan putuskan platform mana yang paling efektif untuk menjangkau mereka. Selanjutnya, buat konten menarik dan promosikan melalui media sosial.

Manfaatkan event networking 

Event networking menawarkan banyak manfaat untuk memasarkan suara. Menghadiri konferensi, lokakarya dan seminar membantu memperoleh pengetahuan serta wawasan yang berharga.

Menghadiri acara networking membutuhkan persiapan. Pastikan memiliki kartu nama dan materi lain untuk dibagikan. Luangkan pula waktu untuk mengenal peserta lain serta membuat koneksi.

Strategi public relation

Public relation merupakan cara bagus meningkatkan visibilitas dan membangun kredibilitas. Memanfaatkan ini bisa menjangkau khalayak luas dan menciptakan dampak positif terhadap diri.

Mengembangkan rencana public relation membutuhkan penelitian dan perencanaan. Mulailah dengan membuat daftar tujuan dan sasaran. Teliti media dan influencer yang akan meliput cerita kamu. Terakhir, buat konten menarik yang berpotensi menggaet audiens.

Membangun kemitraan dengan perusahaan lain

Bermitra dengan perusahaan lain memungkinkan voice artist memasuki pasar baru serta mengembangkan jaringan. Mulailah meneliti bisnis mana yang sesuai dengan layanan. Setelah membangun partnership, pastikan menjaga alur komunikasi tetap terbuka dan memelihara hubungan.

Peluang apa yang ada untuk independen voice artist

Independent voice artist kini memiliki kesempatan yang sama dengan mereka yang tergabung perusahaan atau agensi. Tidak hanya itu, pekerjaan ini terbukti menyenangkan sekaligus menguntungkan. Seperti dilansir dari Bunny Studio, Gallup berpendapat pada tahun 2018 bahwa sekitar 36% orang Amerika adalah pekerja independen.

Voice over adalah teknik perekaman suara yang kemudian digunakan dalam berbagai media, baik audiovisual maupun audio saja. Produk ini hampir setua bioskop serta radio. Kini digunakan pula untuk tujuan komersial, seperti narasi, iklan, korporat dan film.

Seorang voice artist harus memainkan karakter atau bagian tertentu sesuai dengan naskah. Ini bisa juga dilakukan oleh pekerja independen kesempatan untuk bersinar. Terlebih jenis pekerjaan tersebut bisa dilakukan di mana saja dengan dukungan teknologi, seperti perangkat keras serta software.

Oleh sebab itu, voice artist independen terus berkembang biak dengan cepat secara eksponensial. Di era di mana teknologi digunakan secara masif, maka para pekerja lepas ini berpeluang untuk dikenal oleh banyak orang.

Apakah ada program pelatihan khusus untuk calon pengisi suara profesional? 

Permintaan voice over yang meningkat pesat dalam beberapa tahun terakhir seiring dengan perkembangan teknologi. Produk sulih suara pun semakin beragam, tidak terpaku pada film saja melainkan juga digunakan untuk komersial, korporat, game hingga narasi.

Semua itu juga membutuhkan voice actor baik independen maupun yang tergabung dengan agensi. Karena pekerjaan semakin beragam, maka mereka juga dituntut untuk profesional. Dalam artian bisa memeragakan segala karakter yang dibutuhkan sesuai naskah.

Tidak heran bila kemudian lahir berbagai program pelatihan khusus untuk calon pengisi suara profesional. Mereka ditempa dan dituntut memiliki kemauan belajar demi memiliki suara yang unik dan terus mengasah keahlian. Tentu saja ini juga sepaket dengan training akting sebagai penunjangnya.

Beruntung di masa teknologi canggih seperti saat ini, muncul pelatihan online, yang mana peserta tidak harus datang ke lokasi melainkan bisa dilakukan dimana saja. Beberapa dari itu ada yang tanpa dipungut biaya atau berbayar.

Beberapa contohnya pelatihan online untuk calon pengisi suara profesional antara lain Voice Over Masterclass, The Business of Voiceover, Good with Words, Recording Vocals Like a Pro, dan Beginner’s Guide to Working as a Voice Artist.

Bagaimana voice artist menggunakan media sosial untuk mempromosikan karyanya?

Menjadi voice artist membutuhkan koneksi yang luas agar tetap konsisten di industri, apalagi jika kamu bekerja secara independen. Saat ini semuanya serba mudah, salah satu cara untuk mempromosikan diri dan membangun citra adalah melalui media sosial.

Media sosial seperti Instagram bisa menjadi media yang paling ampuh karena sebagai voice artist bisa membuat berbagai konten video yang dilengkapi oleh suara indah melalui reels. Sesekali buat cerita seru agar audiens semakin tertarik. Selingi pula dengan dokumentasi kegiatan harian saat bekerja di balik rekaman.

Instagram memungkinkan kamu untuk berinteraksi secara langsung dengan audiens, sehingga tercipta komunikasi yang efektif. Lebih-lebih membuka diri untuk dikenal oleh banyak jaringan voice actor di seluruh dunia hingga perusahaan.

Nah, yang paling populer kini juga ada Tiktok serta Youtube. Melalui kedua media sosial tersebut, voice artist bisa membuat podcast-nya sendiri. Konten yang menarik ditambah suara yang sesuai tentu akan mengundang banyak penonton hingga subscriber.

Sementara Twitter menjadi media paling simpel jika kamu ingin membagikan berbagai video singkat 30 detik tentang pekerjaan sulih suara. Atau dapat pula membagikan tips-tips singkat seputar voice over, sehingga membangun personal brand sebagai profesional di bidangnya.

Media sosial memberikan pengaruh luar biasa kepada penggunanya. Yang awalnya mereka tidak mengenal menjadi tahu. Jika terus konsisten mempromosikan diri, audiens akan notice dan selalu mengikuti berbagai kegiatan, termasuk membentuk pandangan terhadap dirimu sebagai voice artist profesional.

Tren voice over terus berkembang dari tahun ke tahun mengikuti peningkatan teknologi. Artinya permintaan layanan sulih suara juga turut meningkat, sehingga industri ini diperkirakan tidak akan pernah ada habisnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun