Mohon tunggu...
rokhman
rokhman Mohon Tunggu... Freelancer - Kulo Nderek Mawon, Gusti

Melupakan akun lama yang bermasalah

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Messi ke PSG, Semoga Menetralkan Olok-olok "Petani"

11 Agustus 2021   04:25 Diperbarui: 11 Agustus 2021   04:33 461
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lionel Messi. Foto: twitter.com/PSG_inside dipublikasikan Kompas.com

Lionel Messi sudah ke Paris. Dia sudah resmi berseragam Paris Saint-Germain (PSG). Saya berharap, kedatangan Messi akan menetralkan olok-olok Liga Prancis yang disebut Liga Petani.  

Sebutan Liga Petani pada Liga Prancis adalah olok-olok. Ledekan ini diberikan karena Liga Prancis tak menarik, cenderung dikuasai satu tim.

Di masa beberapa tahun belakangan, PSG adalah tim yang sering juara Liga Prancis. Meledek liga bagi saya adalah hal biasa. Yang saya ngilu (tentu saja subjektif), kenapa kata yang dipakai untuk mengolok-olok adalah "petani".

Saya bukan petani. Saya hanya lelaki yang hidup berdampingan dengan para petani. Kadangkala saya membantu petani, sekadar ikut angkut atau mengeringkan gabah.

Saya paham, beratnya jadi petani. Berat secara fisik dan ekonomi. Saya pun tak sanggup bekerja sebagai petani karena fisik yang tak memadai.

Apa beratnya jadi petani? Banyak sekali. Harus angkut gabah berkilo-kilo dan diterjang panas. Jika musim kemarau harus memburu air, bagi daerah yang aliran airnya tak maksimal.

Memburu airnya pun dilakukan dinihari dengan angin yang menusuk tulang. Jika tak kondusif dalam perburuan itu, antar petani bisa "berebut" aliran air.

Petani harus melawan hama. Hama yang paling berat adalah wereng. Jika hama menggejala, panen pun bisa anjlok. Nanti ketika panen, harga gabah kadang anjlok. Selain itu, masih banyak kesulitan dan beratnya menjadi petani.

Kerja berat itu, hasilnya kita beli. Orang Indonesia masih menjadikan nasi sebagai makanan pokok. Kerja berat, hasilnya kita makan, tapi kita merendahkan petani. Itu namanya ironi, menyedihkan, dan ngilu.

Di dunia bagian mana saja, hasil petani itu untuk mengisi perut masyarakat. Entah itu petani padi atau petani untuk tanaman lain. Hasilnya pasti untuk mengisi perut masyarakat.

Sebagian masyarakat yang perutnya sudah diisi oleh hasil kerja keras dan peluh petani, malah mengolok-olok petani. Sekali lagi, ngilu (kalau pakai bahasa Ridho Permana).

Apa buktinya masyarakat mengolok-olok petani. Nah itu, meledek Liga Prancis sebagai Liga Petani. Liga Prancis diledek, tapi mengapa meledeknya dengan kata "petani"? Itu ironi.

Nah, kedatangan Messi sebenarnya makin menguatkan kemungkinan PSG akan makin berjaya. PSG akan membuat Liga Prancis makin tak kompetitif. Imbasnya olok-olok Liga Prancis sebagai "Liga Petani" bisa makin kuat.

Namun, ada juga harapan yang bisa membuat olok-olok Liga Petani memudar. Faktornya adalah kebesaran nama Messi. Jika Messi yang hebat saja mau ke Liga Prancis, apakah masih akan diolok-olok? Jika kalian terbius dengan aksi Messi bersama PSG apakah kalian masih akan mengolok-olok? Apakah kalian masih akan meledek dengan sebutan "petani" jika kalian rela merogoh kocek untuk melihat Messi?

Saya harap olok-olok dengan sebutan petani itu berhenti. Kembalikan "petani" sebagai kata netral, syukur-syukur menjadi kata yang baik, karena kata "petani" mewakili kerja keras dan perlawanan pada ketidakadilan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun