Mohon tunggu...
Herumawan P A
Herumawan P A Mohon Tunggu... Lainnya - Pernah menjadi mahasiswa UIN Sunan Kalijaga. Menyukai olahraga sepakbola, sedang belajar menjadi citizen Juornalism dan suka menulis apapun. Mulai dari artikel sepak bola, cerita remaja, cerita pendek, cerita anak hingga cerita misteri.

Asli wong Jogja. Sekarang tinggal di Sleman.

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Komik Captain Tsubasa Dan Sepak Bola Indonesia

9 September 2011   08:43 Diperbarui: 26 Juni 2015   02:07 1160
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_128998" align="aligncenter" width="300" caption="Sumber gambar: kwitang.com"][/caption] Kita pasti pernah membaca komik Captain Tsubasa. Bahkan kita masih sering bisa melihat serial film kartunnnya di sebuah stasiun televisi swasta pada pagi hari. Komik maupun serial film kartun Captain Tsubasa menggambarkan perjuangan seorang Tsubasa Ozora sebagai tokoh utama dan kawan-kawannya dalam mengangkat prestasi sepak bola Nankatsu (sekolah Tsubasa) hingga negaranya Jepang.

Walaupun ada hal terkesan tidak masuk di akal di dalam komik maupun serial film kartunnya seperti adanya tendangan Macan milik Hyuga (lawan terberat Tsubasa di Turnamen sepak bola antar sekolah), tendangan unik milik Tachibana bersaudara. Lalu tidak adanya kartu maupun pergantian pemain, postur tubuh dan kaki yang tidak sesuai untuk anak sekolahan.

Namun justru itulah keunikan komik maupun serial film kartunnya. Dan keunikan itulah yang membuat kita mengandrunginya. Selain itu, komik Captain Tsubasa mengajarkan kepada kita untuk mencintai sepak bola, menganggap sepak bola sebagai teman. Bahkan kalau perlu, bolanya kita letakkan di tempat tidur dan kita tidur bersamanya.

Seperti komik-komik Jepang lainnya yang selalu bercerita tentang keinginan mewujudkan mimpi. Komik Captain Tsubasa pun demikian. Di dalamnya bercerita tentang usaha Tsubasa Ozora mencapai mimpinya sebagai pemain sepak bola terkenal. Mulai dari berlatih teknik menendang bola dengan dilatih oleh Roberto (seorang mantan pesepakbola dari Brasil yang matanya terancam buta). Tsubasa Ozora juga berjuang tanpa kenal menyerah untuk menjebol gawang lawan. Selain itu, semangat bertanding Tsubasa yang tetap membara sekalipun bahunya dililit cedera patut ditiru.

Impian

Tentang keinginan mewujudkan impian, apakah kita sedang berusaha mewujudkan impian itu atau hanya rajin memimpikanya? Sering kita lebih condong pada pilihan kedua yakni rajin memimpikan impian. Contohnya impian lolos ke Piala Dunia. Tapi mungkin lolos ke Piala Dunia hanya akan menjadi impian saja karena kita sudah dua kali kalah di tandang maupun kandang babak ketiga Pra Piala Dunia 2014 zona Asia grup E.

Impian tidak mungkin akan terlaksana kalau tanpa ada kemauan dan fasilitas yang tersedia memadai. Untuk urusan kemauan, kita tak perlu ragukan lagi kemauan orang Indonesia yang keras dan pantang mundur. Namun untuk urusan fasilitas yang tersedia memadai, tunggu dulu? Di tingkat Sekolah Dasar saja, fasilitas olahraga terutama sepakbola belum memadai. Kalau begini, bagaimana mungkin bisa mewujudkan impian seperti lolos ke Piala Dunia?.

Tampaknya, pemerintah dalam hal ini Kementerian Pemuda dan Olahraga harus menyediakan fasilitas olahraga yang memadai hingga ke tingkat sekolah. Atau bisa membangun fasilitas olahraga seperti futsal, squash atau basket di dalam mall-mall yang sekarang ini semakin banyak bertebaran. Dengan begitu, semoga kelak akan ada “Captain Tsubasa-Captain Tsubasa” Indonesia yang mengharumkan sepak bola Indonesia di tingkat Asia maupun dunia……….

Salam Kompasiana.

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun