Mohon tunggu...
Heppy Dwi K
Heppy Dwi K Mohon Tunggu... Mahasiswa - UIN MALANG

hobi saya adalah menyanyi, mungkin sebentar lagi akan bertambah sm menulis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Parenting: Ibu Wajib Tahu! Perkembangan Emosional Anak Dimulai dari Dalam Kandungan Ibu

20 September 2022   19:47 Diperbarui: 20 September 2022   21:17 250
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
source: suara.com 

Penting bagi semua orang terlebih calon orang tua ataupun yang sudah menjadi orang tua, tentu harus memiliki wawasan dan pengetahuan mengenai problematika perkembangan anak mulai dari fase sebelum kelahiran (didalam kandungan) sampai dengan fase kelahirannya. 

Karena, fase keduanya merupakan fase yang sangat penting atau bisa disebut sebagai faktor penentu dalam perkembangannya yang ada di masa selanjutnya hingga masa tua nanti. 

Selain itu juga memperlihatkan kepada orang tua mengenai dampak fisik dan juga dampak psikologis apa saja yang terjadi pada anak mulai dari awal perkembangan hingga akhir nanti.

Pembentukan emosional anak ini sebenarnya sudah dimulai dari dalam kandungan ibu. Jika sang ibu memiliki tekanan atau merasa stres sehingga menimbulkan emosi yang tinggi maka, akan berpengaruh pada anak yang berkembang baik sebelum maupun sesudah kelahiran (Aprillia, W. 2020). 

Jika tekanan yang tidak terlalu kuat dan hanya kadang-kadang terjadi itu biasanya tidak banyak memperlihatkan ketidak-beraturan dalam perkembangannya, walaupun bisa menumbuhkan kegiatan si jabang bayi (janin). 

Sedangkan jika peningkatan kegiatan ini hanya sedikit saja, maka akibatnya nanti akan bagus atau baik karena janin membutuhkan latihan guna perkembangan otot yang sehat. 

Kalau saja tekanan ini menimbulkan peningkatan kegiatan janin yang berlebih, maka nanitnya janin akan mengalami kekurangan berat badan dan kegelisahan sedemikian rupa sehingga penyesuaian awal setelah melahirkan akan sangat berpengaruh (Hurlock, 1980).

Selain dari perkembangan emosional yang berasal dari ibu, terdapat juga sikap yang kurang menyenangkan dari orang-orang yang berarti dalam kehidupan anak. Menurut Hurlock, menyatakan bahwa terdapat beberapa sikap umum yang kruang menyenangkan ketika anak belum lahir diantaranya yakni:

  • Anak yang tidak diinginkan
  • Tidak mengendaki anak di masa sekarang ini
  • Lebih menyukai anak dengan jenis kelamin yang diinginkan
  • Adanya pikiran "anak impian"
  • Adanya penghinaan terhadap anak
  • Adanya keinginan untuk aborsi (pengguguran kehamilan)

Sumber:

Aprilia, W. (2020). Perkembangan pada masa pranatal dan kelahiran. Yaa Bunayya: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(1), 39-56.

Gunarsa, D. Singgih. (1995). Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja . Jakarta: Gunung Mulia .

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun