Mohon tunggu...
Gregorius Nafanu
Gregorius Nafanu Mohon Tunggu... Pegiat ComDev, Petani, Peternak Level Kampung

Dari petani, kembali menjadi petani. Hampir separuh hidupnya, dihabiskan dalam kegiatan Community Development: bertani dan beternak, plus kegiatan peningkatan kapasitas hidup komunitas lainnya. Hidup bersama komunitas akar rumput itu sangat menyenangkan bagiku.

Selanjutnya

Tutup

Nature Artikel Utama

Mengenal Bunga Telang, Si Biru yang Punya Banyak Khasiat dan Mudah Ditanam

16 Juli 2025   09:26 Diperbarui: 19 Juli 2025   13:57 872
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bunga telang tumbuh subur ketika mendapatkan cahaya matahari yang banyak (dok foto: Gregorius Nafanu)

Tak hanya untuk kesehatan tubuh, bunga telang juga digunakan dalam dunia kecantikan yang bisa dimanfaatkan untuk kecantikan diri.

Air rebusannya sering dimanfaatkan sebagai toner alami yang membantu mengurangi jerawat dan menenangkan kulit sensitif. 

Kandungan flavonoid dalam bunga ini berfungsi sebagai pelindung alami dari paparan sinar UV dan polusi.

Menanam telang itu mudah

Menanam bunga telang ternyata sangat mudah, bahkan bisa dilakukan oleh pemula sekalipun. Tanaman ini bisa tumbuh subur di pot atau ditanam langsung di tanah. 

Untuk menanamnya, cukup menyiapkan biji bunga telang yang sudah dikeringkan, lalu direndam dalam air hangat selama 6–8 jam agar mempercepat proses tumbuh. 

Setelah itu, biji yang sudah direndam ditanam sedalam 1–2 cm di media tanam yang gembur dan kaya humus.

Bunga telang sangat menyukai sinar matahari. Letakkan pot atau tanam langsung di area yang terkena sinar matahari minimal 6 jam per hari. 

Siram secukupnya, jangan sampai becek. Akarnya mudah busuk jika terlalu lembab. 

Bunga telang harus dipangkas agar tumbuh subur dan terlihat indah, tidak tampak liar seperti ini (dok foto: Gregorius Nafanu)
Bunga telang harus dipangkas agar tumbuh subur dan terlihat indah, tidak tampak liar seperti ini (dok foto: Gregorius Nafanu)

Dalam waktu 1–2 minggu, bibit biasanya sudah mulai tumbuh dan merambat. Sebaiknya dibuatkan ajir atau para-para untuk membantu tanaman merambat dengan rapi.

Pemeliharaan bunga telang juga tidak merepotkan. Lakukan pemangkasan ringan untuk merangsang pertumbuhan cabang baru.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun