Mohon tunggu...
M. Gilang Riyadi
M. Gilang Riyadi Mohon Tunggu... Penulis - Author

Movie review and fiction specialist | '95 | contact: gilangriy@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Berkunjung ke Toga Hill, Wisata Dataran Tinggi Hijau di Sumedang

21 Februari 2024   08:53 Diperbarui: 23 Februari 2024   00:50 338
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dan ya, betul sekali, Asstro telah resmi buka di sana beberapa bulan lalu yang menjadi salah satu daya tarik pengunjung, khususnya yang ingin berkumpul bersama keluarga atau kerabat sambil makan dan menikmati pemandangan.

Saya pun tak melewatkan kesempatan ini dan memesan paket nasi liwet ayam bakar yang sudah dikhususkan untuk porsi 2 orang. Isinya ada nasi liwet hangat, ayam bakar, tahu goreng, tempe mendoan, ikan asin, sambal, lalapan juga termasuk teh hangat.

Image by M. Gilang Riyadi
Image by M. Gilang Riyadi

Sungguh nyaman menikmati makan di siang hari sambil menikmati pemandangan hijau dari lantai 2. Matahari yang tak terlalu panas serta angin yang bertiup pelan, membuat saya semakin betah dan tak ingin beranjak.

Sehabis makan, saya kembali ke lokasi utama Toga Hill untuk mengambil beberapa foto sebagai dokumentasi dan kenang-kenangan. Jangan khawatir, spot foto di sini sangat banyak sehingga pengunjung tak akan kehabisan tempat atau kebingungan akan foto di mana saja.

Toga Hill memang terletak di dataran tinggi. Maka jangan heran jika ketika menginjakkan kaki di sini udara akan terasa lebih sejuk, serta pemandangan yang akan dilihat adalah pohon-pohon, gunung, dan semua yang berwarna hijau. Beberapa orang bilang bahwa Toga Hill ini seperti Dago Bandung versi Sumedang.


Perlu diketahui juga bahwa di sini merupakan tempat untuk melakukan olah raga paralayang lho. Memang cocok juga jika dipikir-pikir, apalagi Toga Hill memang terletak di dataran tinggi dan punya lahan yang sangat luas. Sayang saja saat ke sana aktivitas paralayang sedang tidak dilakukan, sehingga saya belum berkesempatan melihatnya secara langsung.

Image by M. Gilang Riyadi
Image by M. Gilang Riyadi

Oh ya, di Toga Hill ini ada villa juga yang bisa disewa. Cocok untuk para pembaca yang sekiranya ingin bersantai lebih lama, baik bersama keluarga besar ataupun dengan teman-teman sekali pun.

Jika pengunjung sudah selesai dan hendak pulang, maka akan diarahkan melewati supermarket yang isinya tempat oleh-oleh seperti souvenir baju, tas, topi, dan lain sebagainya. Jadi pengunjung bisa lihat-lihat dulu nih dan pulang dengan tangan yang tak kosong, hehe.

Salah satu saran saya untuk kalian yang berencana datang juga ke Toga Hill, mohon perhatikan waktu kedatangan. Alangkah lebih baiknya datang di waktu pagi menuju siang, sehingga bisa menghabiskan waktu sampai sore di sana.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun