Mohon tunggu...
Ganesha AfnanAdipradana
Ganesha AfnanAdipradana Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis Lepas

Hobi membaca dan mencoba belajar menulis

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Benarkah Semua Makanan dan Minuman Fermentasi Baik untuk Kesehatan?

8 April 2023   10:36 Diperbarui: 8 April 2023   10:51 500
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Produk fermentasi. Sumber Ilustrasi : Pexels.com/skylar-kang

Puasa di Bulan Ramadhan membuat kita menyadari pentingnya asupan makanan dan minuman yang masuk ke dalam mulut. Hal ini dikarenakan makanan dan minuman yang kita konsumsi pada berbuka dan sahur akan memengaruhi kondisi kita selama menjalankan ibadah puasa. Bukan hanya tentang berapa kalori yang masuk ke dalam perut kita namun juga bagaimana nutrisi yang terserap di dalam tubuh kita.

Pandemi Covid-19 juga memberi kita pelajaran bahwa penting kesehatan dalam kehidupan kita. Umat manusia mulai memperbaiki pola hidup, makanan, olahraga, dan lain-lain. 

Hal yang paling dipertimbangkan dari kedua latar belakang ini adalah makanan. Kemudian banyak artikel-artikel bertuliskan bahwa mari beralih ke makanan fermentasi yang sehat dan bergizi. Orang Jepang dan Korea memiliki umur panjang dan awet muda dikarenakan konsumsi makanan fermentasi. Namun pertanyaannya adalah apa iya produk fermentasi seperti makanan dan minuman sangat baik untuk kesehatan? Benarkah semuanya berlaku demikian? Mari kita ulas.

Apa itu Produk Fermentasi?

Produk fermentasi adalah produk yang dihasilkan dengan bantuan mikroorganisme untuk memecah senyawa karbohidrat atau gula kompleks menjadi lebih kecil atau sederhana. Hasil sampingan berupa meningkatnya tingkat keasaman pada produk. Produk fermentasi ini dibuat dengan membiarkannya di tempat tertutup dan jauh dari sinar matahari. Hal ini dikarenakan mikroorganisme yang berperan dalam proses fermentasi sangat sensitif terhadap perubahan suhu dan tidak perlu respirasi menggunakan oksigen.

Benarkah semua produk fermentasi itu sehat?

Banyak produk fermentasi yang baik kesehatan. Sebut saja tempe, tahu, natto, miso, kimchi, yoghurt, keju, dan lain-lain. Semua produk ini kaya akan nutrisi dan mudah diserap oleh tubuh kita karena telah diurai oleh mikroorganisme menjadi sederhana. Namun penulis katakan dari pertanyaan di atas bahwa tidak semua produk fermentasi itu sehat. Memang benar adanya bahwa masyarakat Jepang hidup sehat meski di umur panjang dengan menjaga makanannya dengan salah satunya konsumsi makanan fermentasi. Namun pernyataan tersebut tidak bisa digeneralisasi bahwa semua produk fermentasi baik untuk kesehatan. Kita sebut saja miras, minuman keras merupakan produk fermentasi juga. Namun kandungan alkohol ini akan merusak otak, pencernaan, dan ginjal. Semua orang telah mengetahui bahwa minuman keras memberikan dampak buruk pada kesehatan. Bahkan banyak dokter memberikan pantangan pada hampir semua pasien untuk menjauhi minuman keras. Sangat berbanding terbalik dengan narasi yang mengatakan bahwa produk fermentasi sangat baik untuk kesehatan. Selain itu, tingkat keasaman yang dikandung pada produk fermentasi tidak baik kepada pemilik penyakit asam lambung dan tidak baik dikonsumsi ketika perut kosong seperti halnya pada berbuka puasa.

Jadi meski banyak produk fermentasi memiliki dampak yang baik pada kesehatan, namun tidak berarti makanan dan minuman  yang telah difermentasi yang dibuat sendiri maupun oleh pabrik memiliki dampak yang baik pada kesehatan.

Semoga bermanfaat, Salam sehat

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun