Mohon tunggu...
Fristianty Ltrn
Fristianty Ltrn Mohon Tunggu... Administrasi - NGO

Penulis Pemula

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Cerdas Kelola Keuangan Saat Muda, Aman Pensiun Kemudian

23 Agustus 2017   18:02 Diperbarui: 23 Agustus 2017   18:07 500
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Banyak koperasi bodong, yang menjanjikan bunga sampai 10% setiap bulan. Masyarakat yang punya semangat instan berinvestasi akan tertarik dengan segera pada program ini. Tapi betapa sudah banyak korban..mari kita cegah korban berikutnya dengan lebih waspada mengamati iming iming sebuah lembaga keuangan.

Saya peserta sebuah program bank, yang menyimpan uang 100rb setiap bulan, yang saya perhitungkan akan cair diusia saya sebelum pensiun nanti. Sangat tidak terasa kalau saya sudah tahunan ikut program tersebut, karena saya anggap saja sebagai nabung yang otomatis dipotong/ auto debet. Kenapa saya percaya dengan program bank dengan jangka puluhan tahun tersebut? Alasan yang sangat kuat adalah karena bank tersebut dijamin oleh LPS.

Kenapa perlu mengenali lembaga keuangan?

Ada istilah "kalau anda sayang uang anda, kenalan dulu dengan LPS". Ini sangat penting, karena begitu banyak berita masyarakat telah tertipu dengan iming iming dari lembaga keuangan, entah ber merk bank atau koperasi. LPS adalah Lembaga Penjamin Simpanan, sebuah  lembaga yang terbentuk dari UU No 24/2004, bersifat independen untuk menjamin keamanan uang nasabah di bank yang telah terdaftar di LPS.

LPS adalah cara pemerintah untuk menolong uang masyarakat yang disimpan dananya  di bank. Karena memang betul menyimpan uang di bank tidak 100 % aman, sehingga lembaga ini dibutuhkan untuk menjamin uang nasabah bila sewaktu waktu bank tersebut bangkrut. So..don't worry!

Apabila anda menemukan stiker berwarna kuning dengan gambar dua tangkupan tangan di pintu masuk bank atau bentuk stiker yang bertuliskan" tabungan Anda di bank ini dijamin oleh LPS atau Lembaga Penjamin Simpanan" maka uang anda di bank itu aman, walau banyak hal yang  terjadi yang membuat bank itu beresiko bangkrut.


"LPS menjamin simpanan nasabah penyimpan namun kami bukan lapisan terdepan dalam pengawasan perbankan.." demikian kutipan Firdaus Djaelani dalam pemaparannya tentang LPS di pertemuan antar media di Jakarta (REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA, 20 Jan 2011).

Mari lupakan semangat instan untuk kaya, lupakan iming iming lembaga keuangan berupa merk bank atau ber nama Koperasi yang menjanjikan bunga investasi yang tidak masuk akal, mungkin sekali kalau lembaga keuangan itu adalah investasi bodong, yang hanya menuai tangis bagi nasabahnya. Bukan jaminan hari tua yang kita dapat, tapi derai air mata karena ketidak waspadaan.

Menurut saya menjadi pensiun adalah sebuah kebahagiaan. Saatnya beristirahat, karena secara fisik kita tidak lagi kuat bekerja terlalu keras dan memang sudah saatnya alarm fisik kita berbunyi "cukup..sudah lelah". Masa pensiun adalah saatnya menikmati apa yang telah dikerjakan sekeras kerasnya ketika masa muda, masa yang memang mengharuskan manusia harus bekerja keras. Masa pensiun seharusnya tidak memberatkan anak anak kita, karena mereka memiliki beban di keluarga mereka masing masing, menyiapkan masa depan mereka, sehingga mereka bisa mempersiapkan masa tua mereka dengan cermat.

Apabila kita merencanakan masa tua kita, maka ketika masa itu tiba, kita bisa menasehati anak anak kita agar mereka bisa dengan cermat mengisi masa mudanya agar masa tuanya terjamin. Kita bisa nasehati mereka agar jangan hura hura atau menjalankan hidup berdasarkan keinginan tapi harus punya perencanaan yang matang, salah satunya soal keuangan. Kita bisa bilang "ayo nak..ikuti cara bapak/mama, makanya sekarang bapak/mama tidak menyusahkan kalian"..apa yang akan jadi nasehat kita pada generasi anak cucu kita seandainya tidak demikian??

Btw, semakin muda usia kita maka akan semakin murah jaminan asuransi yang kita beli dan semakin besar manfaat yang kita dapat, karena pihak asuransi selalu memperhitungkan usia dan resiko kesehatan tertanggung. Ayo..mari cerdas mengelola keuangan kita demi jaminan hari tua kita sejak kita masih muda dan kuat bekerja...mari bergandengan tangan dengan LPS untuk menolong kita memilih lembaga keuangan yang menjaga investasi hari tua kita.  Yuk..yuk..

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun