Mohon tunggu...
St. Fatimah
St. Fatimah Mohon Tunggu... Guru - Fatimah Latif

Practise makes you perfect

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Ibu Guru Kehidupan Kami

3 Desember 2020   15:50 Diperbarui: 3 Desember 2020   15:52 294
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Oleh Fatimah Latif

Setiap ibu adalah guru pertama bagi anak-anaknya. Dia mengenalkan aksara dan mengajari kata pertama pada anak-anaknya. Seorang ibu mengajari dengan tulus. Dia adalah sosok yang penuh dengan harapan besar untuk esok bagi anak-anaknya. Ibu selalu berharap anak-anaknya menjadi kebanggaan keluarga.

Ibuku hanya seorang ibu rumah tangga biasa. Dia hanya lulusan SD,  Sedangkan bapak tamatan SMEP. Namun semangat ibu tinggi, dia selalu berpikir positif dan mengharapkan anak-anaknya berpendidikan tinggi dan memiliki pekerjaan yang dapat membanggakannya.

Meski ibu hanya tamatan SD, tetapi pengalaman hidupnya mampu mengalahkan orang-orang yang punya pendidikan tinggi. Kesabaran dan prinsip hidupnya yang selalu diajarkan kepada kami hingga hari ini masih kami pegang.

Ibu selalu berpesan :
1. Meski kita tak punya apa-apa jangan pernah mengambil hak orang lain. Apa yang orang-orang itu hasilkan dari keringatnya adalah jerih payahnya, meski sepeser jangan pernah mengambilnya karena bila kalian mengambil dari mereka Allah akan mengambil lebih dari apa yang telah kalian ambil.

2.Tidak peduli orang itu kaya  atau miskin kalian tetaplah bersikap hormat karena Allah menciptakan manusia itu sama.

3.Janganlah kalian bersikap sombong bila engkau memiliki segalanya. Jangan pernah menganggap remeh orang lain karena Allah bisa saja mengambil segalanya dalam sekejab mata.

4.Tetaplah bersikap rendah hati. Ajarkan ilmumu dan bantu orang sedapat mungkin. Karena esok mungkin kalian yang akan butuh pertolongan. Boleh jadi kalian tidak ditolong orang yang pernah kamu tolong, tetapi kamu dapat pertolongan dari tangan orang lain. Oleh karena itu, bersikaplah ringan tangan terhadap siapa pun.

5.Apa pun yang kalian miliki hari ini tetaplah hidup sederhana. Jangan berlebih-lebihan karena Allah tak suka hal yang berlebihan.

6.Jagalah nama baik keluarga, bapak jauh dari kita. Jangan buat kecewa bapak. Karena hanya ibu yang bisa membimbing kalian di sini.  

7.Biarkan orang berlaku tidak adil dan menyakiti kita, balaslah mereka dengan kebaikan. Doakan mereka agar mereka bisa kembali baik pada kita. Mungkin Allah sedang mengujinya, dan patutlah kita bantu dia melewati ujiannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun