Mohon tunggu...
Faricha ichda
Faricha ichda Mohon Tunggu... Guru - Seniman

Travelling

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Cara Menumbuhkan Ikatan Emosional antara Anak dan Orang tua

17 September 2017   22:33 Diperbarui: 21 September 2017   11:55 1075
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ikatan antara orang tua dan anak tentunya sangatlah penting untuk tumbuh kembang anak. Selain itu sebagai orang tua tentunya kita juga akan senang sekali ketika anak dekat dengan kita. Sejak dalam kandungan anak dan ibu tentunya sudah mempunyai ikatan batin. Ikatan inilah yang akan mempengaruhi tumbuh kembang dan karakter anak nantinya. Sebagai seorang ibu harusnya kita tahu apa saja cara untuk menumbuhkan dan memelihara ikatan antara anak dan orang tua dalam kehidupan sehari-hari.

Yang pertama adalah ASI. Berilah asi pada anak, karena asi merupakan kasih sayang yang nyata dari ibu kepada bayinya. Hubungan batin antara ibu dan bayi akan terjalin erat, karena pada saat memberi asi bayi akan menempel kepada ibu dan bayi dapat merasakan langsung detang jantung ibu.

Yang kedua adalah the power of touch and hugs, sentuhan dan pelukan orang tua terbukti ampuh untuk menjalin ikatan anatara anak dan orang tua. Dengan sentuhan dan pelukan orang tua, anak dapat merasakan kasih sayang, anak lebih merasakan kenyamanan, dan anak nantinya akan tubuh menjadi pribadi yang peka dan lebih menyayangi sesama.

Yang ketiga adalah komunikasi, komunikasi, dan komunikasi. Komunikasi sangatlah penting untuk membina ikatan emosional antara orang tua dan anak. Ajaklah anak untuk berkomunikasi, ajaklah dia bicara. Jadilah pembicara sekaligus pendengar yang baik bagi anak. Anak akan sangat senag dan merasa dihargai ketika omongannya didengarkan dan direspon oleh orang tuanya. Jangan jadi pendengar yang setengah- setengah, anak akan mersa tidak dihargai dan tidak dihiraukan ketika dia berbicara dan anda sebagaiorang tua tidak merespon omongan anak tersebut.

Yang keempat adalah adalah bermain. bermain merupakan hal yang sangat disukai oleh anak-anak. Dan tidak ada yang lebih menggembirakan bagi anak ketika orang tuanya meluangkan waktu untuknya dan ikut bermain dengannya. Ketika orang tua mau meluangakan sedikit saja waktu untuk bermain bersama anak, maka anak akan sangat senang dan bahagia sekali. Tanpa disadari, melalui bermain hubunga  antara anak dan orang tua dalam keluarga akan semakin erat. Luangkan waktu anda sedikit saja untuk bermain bersama anak agar mereka senang dan dapat menciptkan memori kenangan yang indah yang dapat dikenang hingga masa depan.

Yang terakhir dadalah rutinitas sehari-hari. Buatlah rutinitas sehari-hari bersama anak. Seperti memandikan anak, menyuapi anak, menyiapkan sarapan, mengantar anak kesekolah. Anak akan merasa dirinya mendapat kasih saying yang lebih ketika anda melakukan hal tersebut. Anak akan merasa lebih dicintai oleh orang tuanya, sehingga hal tersebut dapat menubuhkan ikatan emosional antara orang tua dan anak.

Yuk mari kita bangun ikatan emosional dengan anak, agar anak lebih dekat dengan kita, agar kita juga dapat lebih gampang menanamkan karakter yang baik pada anak nantinya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun