Mohon tunggu...
Ethan Hunt
Ethan Hunt Mohon Tunggu... -

Dunia ini adalah sekolah bagi kita dalam mempelajari dan memahami kehidupan.. yang membuat kita semakin bijak, dan salah satunya adalah KOMPASIANA..

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

El Clasico Itu Hadir di Saat Yang Tepat

22 Maret 2014   17:45 Diperbarui: 24 Juni 2015   00:37 9
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Akhir pekan ini, panggung megah El Clasico akan kembali tersaji di Santiago Bernabeu, Madrid. Real Madrid akan kembali kedatangan tamu agung sekaligus rival berat mereka di Spanyol dan Eropa, Barcelona.

Laga El Clasico kali ini memang datang disaat yang tepat bagi Madrid untuk menjauhkan diri dari kejaran seteru beratnya tersebut. Bukan hanya itu, jika Madrid berhasil memenangi El Clasico kali ini, maka Madrid bisa mencoret Barcelona dari daftar penantang juara. Mengapa?

Di klasemen sementara Liga Spanyol, Madrid saat ini berada di posisi paling atas dengan mengumpulkan 70 poin. Saat ini Los Blancos hanya berjarak empat poin dari Blaugrana, yang berada diperingkat tiga. Jika Madrid menang, maka mereka akan mempunyai keunggulan tujuh poin dari Barcelona. Ini merupakan jarak yang akan sulit untuk dikejar Barcelona mengingat Liga Spanyol akan tersisa sembilan laga lagi usai El Clasico.

Sedangkan bagi sang juara bertahan, Barcelona, laga El Clasico kali ini menjadi kesempatan bagi mereka untuk merapatkan poin menjadi satu. Hasil imbang apalagi kalah, jelas bukan pilihan karena akan membuat Barcelona tertinggal jauh, bahkan bisa dicoret dari daftar penantang juara. Meraih kemenangan adalah pilihan mutlak dan wajib. Hal itu juga sekaligus untuk memberikan tekanan lebih kuat pada Madrid agar tidak tergelincir dalam sembilan laga sisa. Namun sebagaimana biasa El Clasico terjadi, lawatan ke Santiago Bernabeu akan sangat sulit bagi Azulgrana.

Sejak memasuki awal tahun 2014 ini, Barcelona mengalami inkonsistensi dalam permainannya. Dimulai dengan kekalahan tak terduga dari Valencia di kandang sendiri, Camp Nou, Barcelona selanjutnya menelan kekalahan lagi saat bertandang ke kandang Real Sociedad dan Valladolid. Dari keunggulan lima poin atas Madrid, Barcelona saat ini malah harus tertinggal empat poin dari rival abadinya itu.

Sejak awal tahun 2014, Barca telah memainkan 19 laga di semua kompetisi yang masih mereka ikuti. Dari 19 laga itu, Barcelona hanya bisa meraih 13 kemenangan, dua hasil imbang dan empat kekalahan. Bandingkan dengan apa yang diraih Madrid pada periode yang sama. Dari 19 laganya, Madrid berhasil meraih 17 kemenangan dan dua laga lainnya memperoleh hasil imbang. Bahkan jika dihitung mundur kebelakang, sejak kekalahan 1-2 dari Barcelona pada El Clasico jilid pertama, Madrid tidak terkalahkan lagi dalam 32 pertandingan berikutnya di seluruh kompetisi.

Terlihat bagaimana akhirnya Carlo Ancelotti telah menemukan komposisi ideal di tiap lini agar Madrid bisa terus melanjutkan streak kemenangan mereka. Trio BBC, Benzema, Bale dan Cristiano Ronaldo, terlihat begitu padu dilini depan. Lihat saja ketika Madrid menghantam Schalke dengan skor 6-0 di perdelapan final Liga Champions. Trio BBC berhasil memborong seluruh gol tersebut, dengan masing-masing mencetak dua gol.

Namun cedera serius yang dialami Benzema dan kemudian diikuti dengan Jese Rodriguez, membuat Ancelotti harus memutar otak untuk menentukan komposisi terbaik di lini depan. Hal ini karena Madrid hanya menyisakan satu penyerang lagi, Alvaro Morata. Angel di Maria bisa menjadi opsi bagi Don Carlo dengan menggeser Ronaldo untuk bermain lebih ke tengah.

Sedangkan untuk lini tengah, Ancelotti tidak akan mengubah komposisi yang selama ini sudah bermain baik. Jika Di Maria jadi ditarik untuk mengisi posisi depan, maka Isco akan bahu membahu bersama Alonso dan Modric menguasai lini tengah sehingga memudahkan lini belakang untuk menangkal serangan yang dilakukan Barcelona. Lini belakang sendiri akan diisi oleh duet Ramos dan Pepe, ditemani oleh Marcelo disisi kiri dan Dani Carvajal disisi kanan. Diego Lopez akan menjadi benteng terakhir Madrid pada El Clasico jilid dua ini.

Jika Madrid memiliki trio BBC di lini depannya, maka Barcelona juga memiliki trio penyerang dalam diri Messi, Neymar dan Alexis Sanchez. Mereka dikenal dengan Trio ABC, Argentina-Brasil-Chile. Memanfaatkan kecepatan serta skill yang mumpuni, trio Barca ini akan mampu membuat Ramos dan Pepe kewalahan.

Jika selama ini komposisi lini tengah sering di utak-atik oleh Tata Martino, maka pada laga ini Xavi dan Iniesta akan kembali berkolaborasi untuk menguasai lini tengah dalam usaha membongkar pertahanan Madrid. Sergio Busquets akan menjadi gelandang yang bertugas merusak irama permainan Madrid dan pemutus serangan lawan.

Seiring dengan pengumuman yang disampaikan Puyol beberapa waktu lalu, bisa jadi ini merupakan laga El Clasico terakhirnya sebagai pemain Barcelona. Duetnya bersama Pique akan menjadi tembok yang susah dibongkar pemain Madrid. Mereka akan ditemani Alves di kanan dan Jordi Alba disisi kiri. Laga kali ini juga akan menjadi momen spesial bagi Valdes, karena bisa dipastikan musim depan dia tidak akan menjaga gawang lagi pada El Clasico, seiring keputusannya untuk pindah klub.

Selain itu, laga El Clasico kali ini juga tak bisa dilepaskan dari dua sosok pemain terbaik dunia, Cristiano Ronaldo di kubu Madrid dan Lionel Messi di pihak Barcelona. Jelang laga ini, keduanya sama-sama sedang ‘panas’.

Akhir pekan lalu, Messi mencetak hattrick untuk membawa Barcelona meraih kemenangan telak atas Osasuna. Atas raihannya tersebut, Messi kini tercatat sebagai top skorer sepanjang masa Barcelona, mematahkan rekor yang telah berusia 87 tahun milik Paulino Alcantara. Sejauh ini, Messi sudah 371 kali menjebol gawang lawan-lawan Barcelona, baik di pertandingan resmi maupun laga persahabatan. Sedangkan Alcantara menyumbang total 369 gol selama 15 tahun karirnya di Barcelona.

Bukan hanya itu, bomber Barcelona tersebut akan kembali ditunggu sebuah rekor saat bertarung dengan Real Madrid. Messi berpeluang besar mencetak rekor gol baru di El Clasico. Saat ini, jumlah gol terbanyak di El Clasico masih ditempati dua orang, Messi dan legenda Madrid, Alfredo Di Stefano, dengan 18 gol. Jika Messi berhasil mencetak satu gol, maka dirinya akan menjadi pemain tersubur di El Clasico.

Selain itu, Messi juga ditunggu rekor lainnya. Dengan torehan 233 gol di Liga Spanyol, La Pulga berpeluang besar untuk menggeser legenda Madrid lainnya, Hugo Sanchez, dari posisi kedua pencetak gol terbanyak dalam sejarah La Liga. Hingga pensiun, Sanchez berhasil menyarangkan 234 gol di La Liga.

Tiga hari pasca hattrick Messi, gantian Ronaldo yang tampil gahar. Sepasang golnya di perdelapan final Liga Champions, menghantarkan Madrid menang telak 3-1 atas Schalke. Selain itu, dengan sepasang gol tersebut, Ronaldo sudah membuat 13 gol di Liga Champions musim ini. ini juga merupakan rekor tersendiri bagi Madrid, karena belum pernah ada pemain Los Merengues yang bisa mengoleksi gol sebanyak itu di Liga Champions.

Terkait produktivitas gol sepanjang musim ini, Ronaldo untuk sementara masih unggul dengan 41 gol di semua kompetisi. Sedangkan Messi baru mencetak 31 gol, juga dari semua kompetisi yang diikuti. Kedua sosok inilah yang diyakini akan menjadi pembeda dan penentu pada El Clasico ke-226.

Untuk sementara Madrid unggul tiga kemenangan atas Barcelona dalam 225 laga El Clasico. Madrid berhasil menorehkan 90 kemenangan, berbanding 87 kemenangan milik Barcelona, termasuk El Clasico jilid pertama musim ini, dimana Barcelona menang 2-1.

Akankah Madrid yang akhirnya bisa menjauh dari kejaran Barcelona atau malah sebaliknya, Blaugrana akan semakin merapatkan poin mereka? Well, laga El Clasico jilid kedua musim ini memang datang di waktu yang tepat.

Salam

22032014

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun