Mohon tunggu...
Endro S Efendi
Endro S Efendi Mohon Tunggu... Penulis - Penulis, Trainer Teknologi Pikiran

Praktisi hipnoterapis klinis berbasis teknologi pikiran. Membantu klien pada aspek mental, emosi, dan pikiran. Aktif sebagai penulis, konten kreator, juga pembicara publik hingga tour leader Umroh Bareng Yuk. Blog pribadi www.endrosefendi.com. Youtube: @endrosefendi Instagram: @endrosefendi

Selanjutnya

Tutup

Healthy Artikel Utama

Cara Mengukur Kadar Emosi Anda

19 April 2020   02:10 Diperbarui: 21 April 2020   13:50 3309
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jika jawaban A antara 1 sampai 4, maka berat emosi Anda masuk kategori: Ringan

Sesekali Anda merasa tidak nyaman dengan kondisi yang ada, namun Anda mampu mengendalikan perasaan dengan baik. Berhentilah menyalahkan diri sendiri, dan belajarlah menerima diri apa adanya, sekaligus menghargai apa yang benar dan sesuai untuk diri sendiri.

Semua yang Anda butuhkan sejatinya sudah dimiliki pikiran dan diri Anda. Anda sudah memiliki potensi dan kemampuan positif untuk membantu sekaligus menemukan jawaban baru untuk semua persoalan yang sedang dihadapi.

Jika jawaban A antara 5 sampai 8, maka berat emosi Anda masuk kategori: Berat

Anda kerap merasa sedih dan kecewa, bahkan kerap menghadapi kondisi ketakutan dan rasa cemas. Anda sudah berusaha mencari jalan keluar untuk semua persoalan, namun kebahagiaan tetap menjauhi diri Anda.

Jika Anda berada pada posisi ini, belajarlah untuk melihat kekecewaan dalam kehidupan dan ubahlah dari sudut pandang berbeda secara positif. Biasakan menggunakan 'kata hati' atau kalimat positif untuk meningkatkan kemampuan berpikir positif.

Ingat, pikiran dan perasaan sepenuhnya ada di genggaman Anda. Andalah yang mampu mengontrol semua itu. Gunakan kemampuan yang ada dengan cara mengamati dan mendengarkan semua yang sudah dirasakan. Maka dengan mudah 'kata hati' akan membimbing pada pikiran dan perasaan yang lebih positif. Bila perlu, bisa meminta bantuan terapis profesional untuk membantu mengatasi persoalan tersebut.

Jika jawaban A antara 9 sampai 12, maka berat emosi Anda masuk kategori: Sangat Berat

Beban kehidupan Anda sangat berat. Ada banyak kejadian mendalam yang membuat Anda dipenuhi rasa takut, cemas berlebihan, dan tidak percaya diri. Anda lebih pengedepankan perasaan dalam setiap kejadian.

Anda selalu berharap semua bisa berubah menjadi lebih baik dengan cepat. Semakin Anda ingin lepas dari persoalan dengan cepat, maka justru semakin stress.

Ada konflik internal atau perang batin di dalam diri. Diri Anda sudah dikuasai beban masa lalu. Yang perlu dilakukan saat ini adalah, letakkan masa lalu Anda di belakang, dan mulailah fokus pada masa kini dan masa depan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun