Mohon tunggu...
Elly Suryani
Elly Suryani Mohon Tunggu... Human Resources - Dulu Pekerja Kantoran, sekarang manusia bebas yang terus berkaya

Membaca, menulis hasil merenung sambil ngopi itu makjleb, apalagi sambil menikmati sunrise dan sunset

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Idul Fitri Paling Berkesan Tahun Ini

24 Mei 2020   13:43 Diperbarui: 24 Mei 2020   13:36 842
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Foto: tribunnews/anandabayu

Sanjo lebaran tahun lalu
Sanjo lebaran tahun lalu

Sejak jauh hari Menteri Agama sudah menghimbau agat lebaran tahun ini tidak kita lakukan kunjung-mengunjungi antar tetangga dan kerabat . Kita dihimbau untuk melakukukan Lebaran Online. Silaturahim melalui video Conference, Video call WhatsApps, Duo dan lain sebagainya. 

Bahkan tadi pagi pak RT tempat kami tinggal telah mengumumkan di Majid (saat pengurus masjid masih juga mengadakan Sholat Ied) untuk tidak melakukan sanjo-sanjoan. Good Job pak RT. Gak susah memang menyadarkan warga.

Tahun ini memang beda. Kondisi bangsa kita bahkan dunia yang sedang mengalami pandemi Covid-19 membuat kita semua membatasi pergerakan dan kontak dengan orang lain. Tentu saja kami patuh. Kami 9 (sembilan) bersaudara tahun ini tidak sanjo-sanjoan. Tidak ngumpul di rumah tua seperti tahun-tahun sebelumnya.

Tadi pagi saya dan saudara-saudara melakukan video call rombongan. Tapi seru juga.

Lebaran paling Sedih sekaligus Paling mendalam

Yang jauh itu waktu
Yang dekat itu mati
Yang berat itu amanah
Yang mudah itu berbuat dosa
Yang panjang itu amal Sholeh
Yang indah itu saling memaafkan
Allahu Akbar 3X

Kalimat itu ditulis kakak lelaki tertua saya yang bermukim di Surabaya di dinding Facebooknya. Kalimatnya mendalam, entah dia sitir darimana.  Menurut saya Lebaran tahun ini adalah lebaran paling berkesan untuk saya. Berkesan karena beberapa catatan, rasa sedih sekaligus kesan mendalam karena tahun ini saya dibuat lebih banyak merenung tentang kedalaman ramadan dan Idul Fitri. 

Begitulah. Saya kira teman-teman pasti punya pendapat dan pengalaman  sendiri tentang pengalaman paling berkesan saat lebaran kan. 

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H bagi saya dan kawan-kawan yang merayakan. Selamat Idul Fitri juga untuk para admin Kompasiana. Maaf, suka saya tanya ini itu soal even di WAG Kompal, hehe. 

Alhamdulillah, tuntas saya meramaikan event menulis nonstop tiap hari Samber THR Kompasiana. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga kebaikan senantiasa bersama kita semua.

Taqaballahu minna wa minkum. Semoga Allah menerima amal kita seluruhnya. Semoga kebaikan tercurah bagi kita semua.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun