Mohon tunggu...
Efrem Siregar
Efrem Siregar Mohon Tunggu... Jurnalis - Tu es magique

Peminat topik internasional. Pengelola FP Paris Saint Germain Media Twitter: @efremsiregar

Selanjutnya

Tutup

Filsafat

Selamat Ulang Tahun ke-92, Noam Chomsky! Intelektual Langka Panutan Mahasiswa

7 Desember 2020   00:02 Diperbarui: 7 Desember 2020   00:57 386
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cuplikan video wawancara Noam Chomsky di Democracy Now diupload 24 Juli 2020. (YouTube/Democracy Now!)

Avram Noam Chomsky, ahli linguistik, filosof asal Amerika Serikat (AS), dan lebih dikenal luas sebagai tokoh pergerakan yang telah membantu perjuangan kemerdekaan pelbagai bangsa dunia.

Ia adalah Profesor Emiritus Massachusetts Institute of Technology (MIT). Kabar terbaru yang saya ketahui, dia juga menjadi Profesor Linguistik di Universitas Arizona sejak 2017 silam.

Ia telah menulis banyak buku, artikel dan meladeni banyak wawancara. Arsip dan artikel itu dapat ditemukan dalam website pribadinya, termasuk transkrip debatnya dengan Michel Foucault bertema Human Nature: Justice versus Power pada 1971.


How the World Works adalah salah satu buku hasil wawancara bersama Chomsky yang pernah saya baca. 


Tidak ketinggalan juga, Manufacturing Consent: The Political Economy of Mass Media, karyanya bersama Edward Herman yang sangat fenomenal. Kita dapat mengenali bahwa dunia ternyata bergerak dalam propaganda media.

Dari Chomsky, kita diajak untuk berpikir secara radikal agar tidak mudah terjebak dalam hegemoni media dan kepentingan yang bekerja di balik redaksi.

Dengan pergulatan panjangnya dalam pergerakan dan ilmu pengetahuan, Chomsky sudah tidak asing bagi akademisi di Indonesia, terlebih juga para pejabat dan cendekiawan yang pernah menjadi aktivis di era Orde Baru.

Sebagai mahasiswa lingusitik, saya pernah iseng meluangkan waktu mempelajari universal grammar (UG) yang kebetulan dibahas singkat di kampus.

Tentu, model pemikiran kritis seperti Chomsky jarang berlaku dalam dunia pekerjaan, ibaratnya seperti menguliti bobrok tubuh sendiri . Telaahnya tentang dunia internasional merupakan rujukan bagi dunia ketiga.

Beberapa pembaca karyanya mungkin agak ngeri untuk mengikuti gaya pemikirannya yang sangat berbeda dari pandangan umum.

Tiga tahun berlalu sejak saya lolos dari kampus. Selama itu, saya jarang mengikuti perkembangan darinya. Saya berpikir, usianya sudah sangat sepuh, mungkin dia sudah nyaman menikmati masa pensiunnya.

Entah karena dorongan apa, saya mulai mencari dirinya melalui YouTube pada Oktober 2020 lalu.

Dugaan saya selama ini ternyata salah. Chomsky masih aktif memberikan seminar dan wawancara di belbagai kanal dan media. Ia tetap konsisten dengan cara pandang kritis dan progresif.


Sekarang, Trump menjadi sasaran kritisnya karena abainya dia soal pandemi Covid-19 dan perubahan iklim dunia.

Bahkan Chomsky berkali-kali mengatakan tidak mendukung Trump dan menyebutnya sebagai pembawa bencana. Selain karena intelektualitasnya, Chomsky adalah orang yang telah puluhan kali melewati Pilpres AS.

Ia memiliki memori yang kuat untuk membandingkan pemerintahan dari tiap Presiden yang berbeda sampai sekarang. Alasannya mendukung Joe Biden pun hanya karena membendung Trump memenangkan Pilpres AS untuk kali kedua.

Satu hal yang membuat saya salut terhadapnya dari penyusuran video wawancaranya, dia terlihat bersemangat untuk membagikan pengetahuan dan pengalamannya dengan anak-anak muda yang penasaran terhadap dia dan kerasnya dunia ini.



Sulit untuk mencari sosok intelektual muda seperti Chomsky dalam era sekarang mengingat membanjirnya informasi yang menjadi jebakan kepada orang masuk dalam popularitas dan menghindar untuk berpikir kritis dan mengambil aksi untuk perubahan besar. Menjadi tugas besar bagi mahasiswa sekarang.

Selamat ulang tahun ke-92 Opung Chomksy! 7 Desember 2020.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun