Mohon tunggu...
Dody Kasman
Dody Kasman Mohon Tunggu... Administrasi - Manusia Biasa

Wong Ndeso yang bukan siapa-siapa. Twitter : @Dody_Kasman

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

"Al Barq Al Yamani", Kolaborasi Keren Sabyan dan Adam Ali

14 Mei 2019   08:33 Diperbarui: 15 Mei 2019   09:20 671
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tangkapan Layar Sabyan Channel

Sebagaimana tahun lalu, Ramadhan kali ini nampaknya akan banyak diwarnai dengan lagu-lagu Sabyan Gambus. Hanya selisih seminggu setelah melaunching album perdana "Bismillah," Nissa dan kawan-kawan kembali merilis single baru berjudul "Al Barq Al Yamani." Tak tanggung-tanggung, di single ini mereka berkolaborasi dengan penyanyi Libanon, Adam Ali.

Single kolaborasi tersebut dipublikasikan pertama kali dalam format video musik bertajuk "Al Barq Al Yamani -- Sabyan Ft. Adam Ali" di kanal YouTube resmi mereka Sabyan Channel, Jum'at (10/5/2019) jelang buka puasa. Selain di Sabyan Channel, video ini juga dipublish di akun YouTube JoinAdamAli dengan judul "Al Barq Al Yamani --Adam Ali Feat Nissa Sabyan."

Persiapan rilis single ini bisa dibilang cukup matang. Beberapa hari sebelumnya sudah beredar video teaser lagu ini di akun Instagram @nissa_sabyan dan @sabyan_gambus. Di YouTube JoinAdamAli juga muncul video "Behind The Scenes : Recording Al Barq Al Yamani - Adam Ali & Nissa Sabyan" seminggu sebelum singlenya resmi dirilis. Dari postingan di akun Instagram @nissa_sabyan dan @joinadamali didapati proses recording single ini dilakukan akhir Februari 2019. Sementara pengambilan gambar video klipnya dilakukan di Bogor pertengahan April 2019.

Lagu ini berkisah tentang kerinduan yang mendalam pada Nabi Muhammad SAW. Berdasarkan deskripsi di video klipnya, lagu ini diambi dari lirik kuno Islamic Nashid Heritage yang kemudian dibuatkan komposisi dan aransemen baru oleh Adam Ali. "Lagu yang sangat tua, dari Syria dengan melodi original berbeda. Tapi kemudian saya merubahnya menjadi lebih modern dengan gaya internasional dan saya gabungkan dengan lagu lama lainnya yaitu "Ayuhar Raqul Yamani," lagu yang lambat dan romantis," papar Adam Ali di video "Behind The Scenes : Recording Al Barq Al Yamani - Adam Ali & Nissa Sabyan."

Beberapa bagian dalam lagu tersebut kemudian diganti dengan Bahasa Inggris yang dipadukan dengan lirik sholawat berbahasa Arab. "Jadi Ayuhar Raqul Yamani diubah ke Bahasa Inggris dan diganti lirik baru tentang Al Madinah," imbuh Adam Ali di video "Behind The Scene."

Meskipun komposisi dan aransemen lagu tersebut dibuat oleh Adam Ali, ia juga melibatkan Ayus Sabyan, sang leader Sabyan Gambus yang disebutnya sebagai master music arrangement. Menurut Adam Ali, banyak yang percaya dan suka dengan selera Ayus dalam mengaransemen lagu. Dari beberapa pilihan lagu yang diajukan, "Al Barq Al Yamani" yang dipilih Ayus dan Nissa.

Meski hanya selisih beberapa hari dengan waktu rilis album "Bismillah," single ini bukan materi lagu di album perdana mereka. Walaupun demikian, dirilisnya single ini bisa dibilang penyeimbang sekaligus pelengkap album perdana yang diluncurkan lebih dulu. Lagu-lagu di album "Bismillah" notabene bertempo lambat, slow mellow. Sementara "Al Barq Al Yamani" ritmenya lebih cepat, catchy dan menyenangkan.

Vokal Nissa di single ini juga bisa tereksplorasi lebih maksimal dibanding beberapa lagu terakhir dimana Nissa lebih sering bermain di zona aman. Di single ini Nissa begitu nyaman bermain di nada tinggi, zona vokal yang jadi kelebihannya. Lagu yang terbilang tak mudah ini memiliki ritme dinamis dengan sentuhan modern, dan Nissa sukses mengeksekusinya dengan apik. Di tampilan video klipnyanya, Nissa nampak sangat enjoy saat bernyanyi. Meski bukan lagu mellow, ia terlihat sangat ekspresif menggambarkan suasana lagu yang sedang dinyanyikannya.  

Bagi Sabyan Gambus khususnya Nissa, ini adalah kolaborasi pertamanya dengan musisi luar negeri. Sementara bagi Adam Ali, kolaborasi tersebut bukan keputusan mendadak tapi sudah melalui pertimbangan matang setelah melihat eksistensi dan kapasitas Sabyan Gambus, terutama Nissa Sabyan dengan karakter vokalnya yang kuat dan khas serta sangat pas menyanyikan lagu-lagu religi. Maka jadilah kolaborasi keren yang patut untuk diapresiasi.  

Terbukti "Al Barq Al Yamani" disambut antusias oleh penggemar dan mendapat respon positif penikmat musik. Angka 1 juta viewers mampu diperoleh hanya dalam waktu sehari setelah dirilis. Video musik berdurasi 4 menit 1 detik tersebut langsung masuk trending YouTube, bergantian dengan "Ya Romdhon" yang dirilis seminggu sebelumnya.

Hingga artikel ini ditulis, video klip "Al Barq Al Yamani" berhasil menempati posisi 3 trending video YouTube. Hanya butuh 3 hari setelah dirilis video ini sudah ditonton lebih dari 3,6 juta kali dengan  220 ribu like dan 31 ribu lebih komentar. Bukan tidak mungkin, karena bertepatan dengan momentum Ramadhan, lagu ini akan terus dicari dan diputar sehingga jumlah viewers tentu juga akan terus bertambah.

Seperti telah saya bahas di artikel sebelumnya, Ramadhan tahun ini menjadi semacam ujian eksistensi dan soliditas Sabyan Gambus. Mulai dari nyinyiran karena "dukungan politik" mereka kemarin, dan polemik menyusul mundurnya Anisa Rahman. Album perdana & kolaborasi dengan Adam Ali ini menjadi pembuktian bahwa Sabyan Gambus masih eksis dan mampu menghasilkan karya spektakuler.

Menarik ditunggu kejutan-kejutan mereka selanjutnya. Yang pasti, dalam waktu dekat akan segera dirilis kolaborasi mereka dengan diva pop Malaysia Siti Nurhaliza. Setelah itu, bukan tidak mungkin Sabyan Gambus akan kembali menggebrak dengan kolaborasi internasional, bisa jadi dengan Maher Zain, sebagaimana sudah banyak direquest penggemar setia mereka. Kita tunggu saja...

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun